Ngontrak di Bali, Pria Kelahiran Surabaya Ditemukan Tergantung di Plafon Dapur

- 11 Januari 2021, 22:12 WIB
Petugas memasukkan jenazah R ke ambulan untuk dibawa ke RSUP.
Petugas memasukkan jenazah R ke ambulan untuk dibawa ke RSUP. /Humas Basarnas

 

WARTA SAMBAS – Pria kelahiran Kota Surabaya, Jawa Timur (Jatim) berinisial “R” ditemukan tewas tergantung di plafon dapur rumah kontrakannya di Jalan Legian Kaja, Kuta Badung, Bali.

Sebagaimana diberitakan DenpasarUpdate.com dalam artikel berjudul “Pria Asal Surabaya Ditemukan Tewas Gantung Diri”, Senin 11 Januari 2021, ditemukannya “R” tersebut bermula dari kecurigaan pemilik rumah yang menciup aroma tidak sedap dari dalam kontrakan miliknya.

Pemilik rumah pun langsung berinisiatif untuk memeriksa rumah yang dikontrak “R” tersebut. Alangkah terkejutnya dia begitu mengetahui pria tersebut tergantung di plafon.

Baca Juga: Profil Okky Bisma, Korban Pertama Kecelakaan Sriwijaya Air SJ 182 yang Terindentifikasi

Di tengah kepanikannya, pemilik rumah segera menghubungi petugas terdekat karena diduga kuat “R” gantung diri. Informasi tersebut diteruskan ke aparat terkait.

Tidak beberapa lama petugas Badan Nasional Pertolongan dan Pencarian (Basarnas) Bali tiba di lokasi kejadian setelah mendapat informasi tentang adanya orang tewas gantung diri.

"Ketika proses evakuasi berlangsung, ditemukan fotocopy kartu identitasnya, dengan inisial "R" kelahiran Surabaya dan beralamat di Denpasar Timur, karyawan swasta," kata Darmada, salah seorang petugas.

Baca Juga: Wow!!! Basarnas Kerahkan 53 Kapal dan 2.600 Personel untuk Mencari Korban Sriwijaya Air SJ 182

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Denpasar Update


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x