Mengapa Kopi Asli Asal Toraja Dianggap Istmewa? Ini Salah Satunya

- 30 Januari 2024, 17:48 WIB
Kopi Toraja/Instagram@biji_kopi_toraja_makassar01/
Kopi Toraja/Instagram@biji_kopi_toraja_makassar01/ /

Kopi asli Toraja memiliki sentuhan rasa yang unik sehingga disukai penggemarnya. Mulai dari kepekatan, rasa yang keluar saat disesap, hingga aftertaste atau rasa yang ditinggalkan memiliki ciri khasnya masing-masing.

Kopi Toraja dipengaruhi oleh unsur hara dari gunung api di Sulawesi yang membuat hasil kopinya memiliki ciri yang pekat. Selain itu sentuhan rasa mirip kekacang-kacangan juga bisa dirasakan ketika pertama kali disesap.

Baca Juga: Ramalan Shio Tikus Rabu 31 Januari 2024 : Pastikan Dahulu Baru Mengutarakan Pendapat

Rasa kacang yang dihadirkan mirip dengan almond dan walnut. Selain itu karena ketinggian lahan perkebunan dan proses yang khas membuat kopi asli Toraja memiliki sentuhan buah-buahan yang segar seperti citrus, berry, dan buah tropis.

3. Teknik panen dan pengolahan

Walaupun mampu menghasilkan biji kopi dalam jumlah yang banyak, ternyata proses panen dan pengolahannya masih dilakukan secara tradisional. Mulai dari pemetikan hingga pengeringan dilakukan dengan teknik turun temurun yang diajarkan nenek moyang masyarakat Toraja.

Buah ceri kopi masih dipetik secara manual dengan tangan. Konon cara ini masih dipertahankan guna memastikan kematangan ceri yang dipetik sesuai dengan standar yang berlaku sesuai kepercayaan adat Toraja.

Memasuki proses pencucian, ceri kopi akan diolah dengan cara semi washed. Artinya kulit ari ceri akan dikupas tetapi getah buahnya akan dipertahankan dan ikut dikeringkan. Ritual pengeringan biji kopinya juga masih dilakukan secara manual menggunakan cahaya panas matahari saja.

4. Cara penyeduhan

Tak hanya sampai di situ, jika merujuk pada budaya dan adat Toraja ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat menyeduh kopi. Proses menyeduh kopi di Toraja mirip seperti menghasilkan karya seni yang setiap komponennya perlu perhatian khusus.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah