Situs Parler Jadi Platform Pendukung Trump

- 18 Januari 2021, 20:45 WIB
Ilustrasi - Aplikasi Parler.
Ilustrasi - Aplikasi Parler. /ANTARA/App Store./

WARTA SAMBAS RAYA - Platform Parler populer sebagai sarana pendukung Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk koordinasi aksi kerusuhan di Capitol, Washington D.C beberapa waktu lalu, kini mulai pulih, pasca sempat diblokir.

Parler, platform media sosial yang belakangan ini dituduh mempromosikan kekerasan, sudah mulai bisa diakses melalui situs web.

Dikutip dari Reuters, Senin, situs tersebut mulai Sabtu (16/1) waktu setempat memuat tulisan CEO Parler, John Matze, berbunyi "Halo, dunia, apakah (platform) ini menyala?".

Baca Juga: Berkedok Spa, Polisi Bongkar Praktik Prostitusi di Hotel

Parler dalam situs tersebut juga memuat tulisan bahwa media sosial tersebut akan kembali aktif setelah masalah-masalah teratasi.

Dilansir dari Antara, Senin 18 Januari 2021, Amazon Web Service, layanan web-hosting dari Amazon.com, sempat mematikan situs tersebut karena Parler melanggar kebijakan penggunaan yaitu dengan memuat konten kekerasan dan tidak bisa mengatasi sebaran konten tersebut.

Baca Juga: Hanya ASN Ini yang Dibolehkan Gubernur Sutarmidji untuk Cepat Pindah Tempat Tugas

Meski pun situs sudah pulih, aplikasi Parler di iOS App Store dan Android Google Play Store masih dilarang, tidak bisa diunduh di kedua platform tersebut.***

Nb: Untuk mengetahui berita seputar kilas balik atau kaleidoskop 2020 dan peruntungan di tahun 2021 (shio kerbau), dapatkan informasinya di Warta Sambas Raya yang akan selalu menjadi referensi informasi terkini bagi Anda.

Editor: Suryadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x