Agar Nurtisinya Tak Hilang, Begini Cara Masak Sayut Yang Benar

28 Februari 2024, 21:25 WIB
sayuran /KarawangPost/Foto/FB-Green Hidroponik

WARTA SAMBAS - Sayuran adalah makanan yang menyehatkan. Namun, yang perlu diketahui adalah bagaimana cara mengolahnya sehingga nutrisi yang terkandung di dalamnya tidak hilang.

Karena sayuran memiiki kandungan vitamin, seperti vitamin A,C,B, dan sejumlah mineral penting lainnya. Nutrisi tersebut bisa hilang jika memasak sayuran dengan cara yang salah.

Baca Juga: Ini Sederet Khasiat Rutin Minum Teh Sereh, Diantaranya Menyehatkan Kulit

Berikut sederet cara yang bebar untuk memasak sayuran, antara lain:

1. Kukus

Cara memasak ini akan mempertahankan jumlah nutrisi maksimum yang terkandung pada sayuran, terutama vitamin C.

Menurut peneliti dalam studinya menyebutkan saat mengukus sayuran beberapa nutrisi mungkin hilang dilepaskan melalui uap air.

Namun, itu jumlahnya hanya sedikit. Peneliti juga mengatakan bahwa dengan mengukus sayuran juga akan meningkatkan tekstur dan penampilan sayuran.

2. Tumis

Jika sayuran ditumis maka akan menghasilkan aroma sedap. Menumis cenderung menggunakan api besar, tetapi menumis dengan api kecil akan mempertahankan lebih banyak nutrisi.

Memasak sayuran secara perlahan dengan pengaturan panas yang lebih rendah adalah kunci untuk mengurangi kemungkinan perubahan sifat beberapa vitamin yang larut dalam air.

Ahli gizi Jenna Volpe menyebutkan, bahwa cukup menambahkan sedikit minyak goreng agar sayuran tidak lengket di wajan. Jenna menyarankan untuk menggunakan minyak sayur.

Baca Juga: Sering Diabaikan, Ini Lima Gejala Kekurangan Vitamin D

3. Microwave

Rupanya menggunakan microwave untuk memanaskan sayuran juga merupakan cara baik. Cara memasak ini hanya akan menurunkan sedikit kadar vitamin C.

Hal tersebut disampaikan oleh peneliti dalam sebuah studi di Foods. Menurutnya, vitamin C terurai saat dipanaskan, dan gelombang mikro menyediakan sumber panas.

Namun, microwave tidak merusak banyak nutrisi karena memasak makanan dengan waktu relatif cepat, sehingga membantu menjaga nutrisi, lapor Harvard Health Publishing.

4. Panggang

Memasak dengan cara memanggang tidak akan menghilangkan vitamin yang larut dalam air, khususnya pada vitamin B dan C. Namun, perhatikan juga waktu memanggangnya.

Menurut ahli gizi, Christianna Gozzi, memanggang dalam waktu lama bisa jadi mengurangi nutrisi dalam jumlah yang banyak.

"Pada dasarnya semua bentuk panas akan mengurangi nutrisi yang terkandung, tergantung waktu memasaknya. Sebaiknya, hindari memasak terlalu lama," tutur Christianna.

5. Rebus

Merebus adalah acara memasak sederhana tetapi juga terbaik. Cara ini membuat makanan terbebas dari lemak, sehingga makanan lebih sehat dikonsumsi.

Namun, merebus berada di peringkat bawah dalam hal retensi nutrisi. Pasalnya merebus bisa jadi salah satu metode terburuk untuk mempertahankan nutrisi pada sayuran.

Baca Juga: Jangan Disepelekan, Ini 4 Jenis Bisul yang Berbahaya bagi Tubuh

Terutama untuk vitamin yang larut dalam air. Dibandingkan dengan memasak dengan microwave, dengan merebus menghasilkan hilangnya vitamin C paling besar.

Editor: Faisal Rizal

Tags

Terkini

Terpopuler