Prajurit TNI Angkatan Darat Tewas Dikeroyok di Penjaringan, 1 Pelaku Tertangkap

- 17 Januari 2022, 00:15 WIB
 Salah seorang pelaku yang menyebabkan Prajurit TNI Angkatan Darat tewas dikeroyok di Penjaringan Jakarta Utara berhasil ditangkap.
Salah seorang pelaku yang menyebabkan Prajurit TNI Angkatan Darat tewas dikeroyok di Penjaringan Jakarta Utara berhasil ditangkap. /

 

WARTA SAMBAS - Kasus Prajurit TNI Angkatan Darat tewas dikeroyok di Penjaringan Jakarta Utara mulai menemukan titik terang.

Kepolisian berhasil menangkap salah seorang pelaku dalam kasus Prajurit TNI Angkatan Darat tewas dikeroyok di Penjaringan tersebut.

Dari mulut pelaku yang tertangkap inilah diharapkan pelaku lain yang menyebabkan Prajurit TNI Angkatan Darat tewas dikeroyok di Penjaringan itu dapat ditangkap.

"Alhamdulillah, tadi malam kami amankan (tangkap) satu pelaku," ucap AKBP Febri Isman Jaya, Kapolsek Metro Penjaringan, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA, Senin 17 Januari 2022.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan di Lokalisasi Gunung Antang, Polisi Ringkus 2 Terduga Pelaku Pengeroyokan

Salah seorang pelaku pengeroyokan terhadap Prajurit TNI Angkatan Darat berinisial S tersebut ditangkap Tim Gabungan Polsek Metro Penjaringan dan Polres Metro Jakarta Utara.

Febri mengungkapkan, pelaku yang berhasil ditangkap tersebut diduga sebagai salah seorang yang menusuk Prajurit TNI Angkatan Darat berinisi S.

Penangkapan terhadap salah seorang pelaku pengeroyokan ini berdasarkan sejumlah keterangan saksi di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x