Agar Nurtisinya Tak Hilang, Begini Cara Masak Sayut Yang Benar

- 28 Februari 2024, 21:25 WIB
sayuran
sayuran /KarawangPost/Foto/FB-Green Hidroponik

Jika sayuran ditumis maka akan menghasilkan aroma sedap. Menumis cenderung menggunakan api besar, tetapi menumis dengan api kecil akan mempertahankan lebih banyak nutrisi.

Memasak sayuran secara perlahan dengan pengaturan panas yang lebih rendah adalah kunci untuk mengurangi kemungkinan perubahan sifat beberapa vitamin yang larut dalam air.

Ahli gizi Jenna Volpe menyebutkan, bahwa cukup menambahkan sedikit minyak goreng agar sayuran tidak lengket di wajan. Jenna menyarankan untuk menggunakan minyak sayur.

Baca Juga: Sering Diabaikan, Ini Lima Gejala Kekurangan Vitamin D

3. Microwave

Rupanya menggunakan microwave untuk memanaskan sayuran juga merupakan cara baik. Cara memasak ini hanya akan menurunkan sedikit kadar vitamin C.

Hal tersebut disampaikan oleh peneliti dalam sebuah studi di Foods. Menurutnya, vitamin C terurai saat dipanaskan, dan gelombang mikro menyediakan sumber panas.

Namun, microwave tidak merusak banyak nutrisi karena memasak makanan dengan waktu relatif cepat, sehingga membantu menjaga nutrisi, lapor Harvard Health Publishing.

4. Panggang

Memasak dengan cara memanggang tidak akan menghilangkan vitamin yang larut dalam air, khususnya pada vitamin B dan C. Namun, perhatikan juga waktu memanggangnya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x