Selebgram Ari Pratama Dibunuh Pacarnya yang Diduga Mengalami Gangguan Mental

- 7 Maret 2021, 15:19 WIB
Rekaman CCTV Pelaku AS dengan pisau di pinggangnya dalam pembunuhan selebgram Ari Pratama.*
Rekaman CCTV Pelaku AS dengan pisau di pinggangnya dalam pembunuhan selebgram Ari Pratama.* /Tangkap Layar Youtube/Rony Pransiska

WARTA SAMBAS – Selebgram Ari Pratama yang tewas di Wisma Topaz Kota Makassar, Sulawesi Selatan pada 5 Maret 2021 lalu, dibunuh dengan pisau dapur oleh wanita berinisial AA yang diduga mengalami gangguan mental.

Kasus pembunuhan tersebut menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen, terutama para pengguna TikTok. Akun yang menyampaikan kabar duka tewasnya Selebgram Ari Pratama pun dibanjiri beragam komentar.

Kasus pembunuhan yang dilakukan wanita berinisial AA menggunakan pisau dapur tersebut bermula dari keduanya tiba di Wisma Topaz pada dini hari nahas tersebut.

Berdasarkan rekaman kamera pengintai (CCTV), awalnya keduanya check-in di kamar lantai 2 Wisma Topaz. Satu jam kemudian, Ari Pratama keluar dari kamar tersebut tanpa mengenakan busana sembari memegang bagian dadanya.

Baca Juga: Ramalan Roy Kiyoshi: Marak Poligami dan Pembunuhan Sadis di Indonesia pada Tahun 2021

Tidak lama kemudian Ari Pratama kembali masuk ke kamar 214 itu. Selanjutnya dengan bersimbah darah dia pergi ke ruang resepsionis, meminta pertolongan.

Pegawai yang kaget melihat tamunya itu bersimbah darah, langsung meminta tolong rekan kerjanya. Menurut keterangan respsionis, Ari Pratama mengaku ditikam seorang wanita, kemudian mencoba untuk bangkit.

Ketika Ari Pratama bersimbah darah di area resepsionis, AA terekam CCTV keluar dari kamar yang mereka pesan lalu memasuki kamar lainnya sambil membawa pakaian. Kemudian keluar Wisma Topaz.

Ternyata selain AA, dari kamar itu juga keluar pria lainnya yang mencurigakan. Hal ini memperkuat dugaan kalau pembunuhan terhadap Selebgram Ari Pratama memang telah direncanakan. Kemudian ada ganjalan yang terekam CCTV.

Baca Juga: Ini Kronologis Pembunuhan di Pontianak: Pelaku Bawa Parang dan Pisau dari Kabupaten Sambas

Pelaku AA berhasil ditangkap polisi setelah dua jam kejadian. Namun pria yang dicurigai dalam kasus ini belum diketahui keberadaannya.

Kepada polisi, pelaku AA mengaku sudah berpacaran dengan Ari Pratama sekitar 7 bulan. Namun sekarang sulit untuk dihubungi sampai akhirnya bertemu di parkiran swalayan.

Dari parkiran swalayan itu mereka memutuskan untuk pergi ke Wisma Topaz, tetapi mereka berdebat lantaran Ari Pratama tidak memenuhi janji untuk menikahi AA.

Lantaran kecewa, AA pun menghabisi Ari Pratama yang sedang tidur di kamar Wisma Topaz tersebut. Menggunakan pisau dapur yang sudah dipersiapkannya. Terekam CCTV, pisau tersebut diselipkan di bagian belakang pinggangnya.

Baca Juga: Pelaku Pembunuhan di Pontianak Sempat Titip 2 Anaknya ke Tetangga

Menurut Polisi, berdasarkan keterangan pihak keluarga, Pelaku AA sering diruqyah lantaran sering kesurupan. Saat menjalani pemeriksaan pun wanita itu nampak sangat gelisah.

Selain berkoordinasi dengan unit penangan perempuan dan anak, polisi juga merencanakan akan mengetes kejiwaan AA, untuk mengetahui apa yang dideritanya.***

Editor: Mordiadi

Sumber: YouTube Sobat Dosen TikTok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x