Haji Lulung Meninggal di RS Harapan Kita, karena Penyakit Jantung

- 14 Desember 2021, 12:34 WIB
Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Abraham Lunggana atau karib disapa Haji Lulung meninggal pada Selasa 14 Desember 2021 pukul 10.51 WIB.
Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Abraham Lunggana atau karib disapa Haji Lulung meninggal pada Selasa 14 Desember 2021 pukul 10.51 WIB. /Twitter.com/@halus24

WARTA SAMBAS - Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Abraham Lunggana atau karib disapa Haji Lulung meninggal pada Selasa 14 Desember 2021 pukul 10.51 WIB.

Haji Lulung meninggal di RS Harapan Kita Jakarta setelah sempat dirawat sejak 24 November 2021 karena penyakit jantung.

Kabar Ketua DPW PPP DKI Jakarta Haji Lulung meninggal ini disampaikan langsung putranya, Guruh Tirta Lunggana.

Ketika dibawa ke RS Harapan Jakarta pada 24 November 2021 lalu, Haji Lulung masih sadar dan mengeluhkan sesak di dada.

Baca Juga: 46 Korban Meninggal karena Gunung Semeru Meletus, Lebih 9.118 Orang di Pengungsian

"Mengalami gangguan kesehatan jantung," kata Guruh Tirta, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PMJ News, Selasa 14 Desember 2021.

Seperti diketahui, Haji Lulung pernah menjadi Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta sejak 2014 hingga mengundurkan diri pada 2018. 

Kemudian Haji Lulung menjadi Anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) DKI Jakarta III (Kepulauan Seribu, Jakarta Barat dan Jakarta Utara).

Selain politikus, Haji Lulung juga dikenal sebagai pengusaha yang bergerak di bidang pengelolaan keamanan, perparkiran dan penagihan utang di Tanah Abang.***

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x