ARRC 2022 Jepang, Ini Modal Positif Pebalap AHRT

- 16 Agustus 2022, 19:09 WIB
Pebalap muda Indonesia yang tergabung dalam Astra Honda Racing Team (AHRT) tampil dalam seri ketiga Asia Road Racing Championship atau ARRC 2022 Jepang.
Pebalap muda Indonesia yang tergabung dalam Astra Honda Racing Team (AHRT) tampil dalam seri ketiga Asia Road Racing Championship atau ARRC 2022 Jepang. /

WARTA SAMBAS - Pebalap muda Indonesia yang tergabung dalam Astra Honda Racing Team (AHRT) tampil dalam seri ketiga Asia Road Racing Championship atau ARRC 2022 Jepang.

Kendati baru kali pertama menjajal Sugo International Racing Course, sirkuit ARRC 2022 Jepang, pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) ini punya modal positif.

Torehan pada dua seri awal ARRC 2022 di Thailand dan Malaysia, jadi modal positif pebalap AHRT menjalani seri ketiga di Jepang 12-14 Agustus 2022.

Bendera Merah Putih selalu berkibar pada setiap seri, baik pada balapan kelas Asia Production (AP) 250 maupun Supersports (SS) 600.

Baca Juga: Seleksi AHRS 2022, Ini Daftar 16 Pebalap Belia yang Lolos

Raihan positif itu akan dilanjutkan meski harus berjibaku dengan atmosfer sirkuit
baru.

Dari lima pebalap AHRT pada ajang ARRC, hanya Andi Farid Izdihar (Andi Gilang) yang pernah mencicipi sirkuit sepanjang 3,7 Kilometer.

Pemuda asal Bulukumba, Sulawesi Selatan itu akan menjadikan pengalamannya di Sugo sebagai salah satu rangkaian puzzle yang sangat penting baginya.

Tentunya untuk menata kemenangan dan mengharumkan nama bangsa Indonesia di mata dunia.

Halaman:

Editor: Mordiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x