Bulan Rajab, Ini Warning Keras Bagi Orang-orang yang Keji…

- 12 Februari 2021, 21:16 WIB
Bulan Rajab, Ini Warning Keras Bagi Orang-orang yang Keji…
Bulan Rajab, Ini Warning Keras Bagi Orang-orang yang Keji… /pixabay.com/Robert Karkowski

WARTA SAMBAS – Bulan Rajab termasuk salah satu ‘Bulan Haram’ dalam kalender Hijriyah, selain Muharram, Zulqa’idah dan Zulhijjah. Disebut demikian karena Allah Swt melarang seluruh hamba-Nya berbuat hal-hal yang diharamkan dalam syariat Islam pada empat bulan tersebut.

“Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah adalah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan Haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menzalimi dirimu (dalam bulan yang empat) itu,….” Al-Qur’an Surat At-Taubah ayat 36.

Imam Qurthubi dalam salah satu tafsirnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com dalam artikel berjudul “Jangan Lakukan Ini di Bulan Rajab, Dosanya Bisa Berlipat Ganda”, menjelaskan bahwa QS: At-Taubah ayat 36 tersebut melarang setiap manusia untuk berbuat keji atau menzalimi diri sendiri di dalam empat bulan haram itu.

Jika manusia masih saja menzalimi diri di empat bulan haram itu, termasuk pada bulan Rajab yang bertepatan dengan Sabtu 13 Februari 2021, maka akan mendapat ganjaran berupa dosa yang berlipatganda.

Ganjaran pada bulan Rajab itu juga berlaku bagi orang-orang yang berbuat kebaikan untuk dirinya sendiri berupa pahala yang berlipatganda.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Rajab Berbahasa Arab, Latin dan Indonesia Lengkap dengan Jadwalnya

Olehkarenanya, Nabi Muhammad Saw memberikan contoh perbuatan baik yang akan mendapat pahala berlipatganda di bulan Rajab ini, yakni memperbanyak zikir dan berpuasa.

Sebagaimana hadits Nabi Muhammad Saw yang diriwayatkan Thabrani dari Syaid bin Rasyid, bahwa barangsiapa yang berpuasa satu hari di Bulan Rajab, yakni pada tanggal 27 sama dengan berpuasa 60 bulan.

Kemudian apabila berpuasa 7 hari di Bulan Rajab akan ditutupkan baginya pintu neraka Jahannam. Untuk yang berpuasa 8 hari, akan dibukakan 8 pintu Surga. Sementara yang berpuasa 10 hari akan Allah Swt kabulkan semua permintaannya.***(Saniatu Aini/Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com)

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Pikiran Rakyat Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x