Messi Pindah dari Barcelona, karena Kendala Keuangan dan Peraturan La Liga

- 6 Agustus 2021, 18:24 WIB
Messi Pindah dari Barcelona, karena Kendala Keuangan dan Peraturan La Liga
Messi Pindah dari Barcelona, karena Kendala Keuangan dan Peraturan La Liga /dok. FC Barcelona

WARTA SAMBAS - Megabintang sepakbola dunia, Lionel Messi pindah dari Barcelona terhitung sejak Jumat 6 Agustus 2021 hari ini.

Setelah Messi pindah dari Barcelona secara resmi, kini statusnya menjadi pemain bebas transfer. 

Messi pindah dari Barcelona lantaran terkendala masalah keuangan dan peraturan La Liga (Liga Spanyol).

Baca Juga: Argentina Juara Copa America 2021, Tropi Pertama Messi Bersama Timnas

Utang menumpuk dan besaran gaji pemain melebihi batas yang ditetapkan dalam La Liga, membuat Barcelona harus membiarkan Messi pindah.

Kontrak Messi dengan Barcelona berakhir Juni 2021. Tetapi sudah diperpanjang untuk 5 tahun ke depan pada Juli 2021 lalu.

 

"Tetapi itu tidak dapat terjadi karena kendala keuangan dan struktural (peraturan Liga Spanyol)," demikian keterangan Barcelona, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA, Jumat 6 Agustus 2021.

Messi dan pihak Barcelona telah berbicara pada Kamis lalu, tetapi pertemuan itu tidak berjalan dengan baik.

Barcelona mengonfirmasi bahwa Messi tidak akan lagi kembali ke Camp Nou, markas Barcelona.

“Messi tidak akan bertahan di FC Barcelona. Kedua belah pihak sangat menyayangkan keinginan pemain dan klub pada akhirnya tidak akan terpenuhi," lanjut keterangan Barcelona.

FC Barcelona dengan sepenuh hati mengucapkan terima kasih kepada pemain atas kontribusinya untuk kemajuan klub

"Dan mendoakan yang terbaik untuk masa depan dalam kehidupan pribadi dan profesionalnya," pungkas keterangan resmi tersebut.***

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah