Bulan Maret, Pelanggan 450 VA Masih Dapat Listrik Gratis dari PLN

8 Maret 2021, 05:00 WIB
Subsidi listrik Februari 2021 ada perubahan aturan untuk pelanggan rumah tangga //ANTARA FOTO/M Agung Rajasa//


WARTA SAMBAS - Saat ini masyarakat Indonesia masih berjuang melawan Covid-19. Banyak sektor yang terkena dampak pandemi Covid-19 ini, salah satunya sektor ekonomi.

Untuk itu, pemerintah kerap kali memberikan berbagai bantuan dalam upaya menangani sektor ekonomi yang terdampak Covid-19.

Salah satunya program keringanan biaya listrik berupa subsidi dan token listrik gratis dari PLN untuk bulan Maret 2021, sudah bisa diklaim mulai hari ini, Senin (1/3).

Baca Juga: Terangsang Melihat Istri Orang, Normalkah? Simak Penjelasannya…

Subsidi dari PLN berupa token listrik gratis bagi pelanggan 450 VA kembali diberikan Pemerintah pada Maret 2021.

Selain itu, terdapat pula diskon listrik bagi pelanggan PLN dengan daya 900 VA. Subsidi listrik ini berlaku hingga bulan ini.

Ada tiga cara untuk pelanggan PLN mendapatkan atau klaim bantuan ini. Kalim dapat melalui website resmi PLN di www.pln.co.id atau, aplikasi, atau melalui nomor WhatsApp (WA).

Sebagaimana diberitakan beritadiy.pikiran-rakyat.com dalam artikel " Cara Lengkap Dapat Token Listrik Gratis Bulan Maret 2021, Klaim di pln.co.id hingga WA Nomor Ini", Senin 1 Maret 2021, berikut cara klaim token listrik gratis maupun diskon 50% dari PLN, melalui login di www.pln.co.id atau stimulus.pln.co.id:

1. Buka www.pln.co.id, kemudian pilih Stimulus Covid-19 (Token Gratis/Diskon)
2. Masukkan ID Pelanggan atau Nomor Meter
3. Token Listrik akan ditampilkan pada layar
4. Selanjutnya, pelanggan dapat memasukkan Token Listrik ke meteran, sesuai dengan ID Pelanggan.

Cara klaim token listrik dari PLN, melalui nomor WA:

1. Chat WA ke nomor 08122-123-123
2. Ikuti petunjuk, salah satunya, masukkan ID Pelanggan
3. Token listrik akan ditampilkan, dan dapat dimasukkan ke meteran sesuai ID pelanggan

Selain itu, token listrik diskon dan gratis juga bisa didapatkan melalui aplikasi PLN Mobile, dengan cara berikut:

Baca Juga: Pemeran Elsa ‘Ikatan Cinta’ Putus dengan Adi Sastro Gara-gara Cinlok?

1. Buka Aplikasi PLN Mobile.
2. Klik “PLN Peduli Covid-19” pada bagian Info & Promo.
3. Masukkan ID Pelanggan/Nomor Meter.
4. Token gratis akan muncul.
5. Pelanggan tinggal memasukkan

Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan ID Pelanggan.

Dan berikut daftar golongan pelanggan PLN yang mendapatkan gratis token listrik:

• Golongan rumah tangga daya 450 VA (R1/TR 450 VA)
• UMKM Bisnis Kecil daya 450 VA (B1/TR 450 VA)
• Industri Kecil daya 450 VA (I1/TR 450 VA)

Sedangkan untuk golongan rumah tangga daya 900 VA bersubsidi (R1/TR 900 VA) mendapatkan diskon tarif listrik sebesar 50 persen.*** Resti Fitriyani / beritadiy.pikiran-rakyat.com

Editor: Suryadi

Sumber: beritadiy.pikiran-rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler