Agar Tak ke Arah yang Salah, Begini Cara Memberikan Perhatian ke Anak Remaja

- 14 April 2021, 14:21 WIB
ILUSTRASI remaja.*
ILUSTRASI remaja.* /Pixabay//

WARTA SAMBAS - Tentu Anda tidak ingin memiliki hubungan yang renggang dengan anak atau bahkan remaja terjerumus dalam hal-hal tidak baik. Untuk menghindarinya, berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan:

- Ajak anak untuk berdiskusi atas pilihan yang telah dipilihnya. Anda bisa memberikan masukan jika pilihan yang dipilih salah dan tidak benar.

Baca Juga: Orang Tua Wajib Tahu, Ini 4 Tanda Anak Remaja Butuh Perhatian Lebih 

Namun, jangan memaksakan kehendak Anda, karena hal ini bisa buat anak jadi semakin memberontak.

- Pastikan Anda bisa menghabiskan waktu berdua dengan anak setiap hari. Tidak perlu selalu setiap saat, tapi gunakan waktu seperti malam hari untuk membuat ikatan yang lebih erat dengan anak.

- Anda bisa mengajaknya memasak makan malam, mengobrol sebelum tidur, atau menonton acara favorit bersama.

- Ajak anak dalam pengambilan keputusan di setiap kegiatan keluarga. Misalnya, Anda berminat untuk liburan akhir tahun di luar kota, coba minta saran dari anak akan kota apa yang mau dituju.

Baca Juga: Remaja Tewas Tawuran Karena Saling Ejek di Pesta Ulang Tahun

- Anda juga bisa meminta anak untuk menyiapkan games kecil yang bisa dilakukan selama perjalanan ke luar kota.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: dokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x