Bupati Muda Mahendrawan: Kalau Tidak Mau (Divaksin Covid-19) Ya Silakan...

- 15 Januari 2021, 08:30 WIB
Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan
Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan /Margius/Warta Pontianak

WARTA SAMBAS - Jika ada masyarakat yang masih ragu dengan Vaksin Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), hendaknya tidak melakukan hal-hal yang reaktif dan bersifat kontra.

"Kalau tidak mau ya silakan, itu hak individu. Namun tidak perlu menghembuskan kabar negatif tentang vaksin ini," kata Muda Mahendrawan, Bupati Kubu Raya, dikutip WartaSambasRaya.com dari ANTARA, Jumat 15 Januari 2021.

Menurut Muda, supaya masyarakat mau dan dengan senang hati disuntik Vaksin Covid-19, perlu membangun persepsi agar tidak terjadi pembiaran. 

Baca Juga: Segera Dibuka Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12, Simak Syarat Berikut agar Lolos Seleksi

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kubu Raya akan melakukan pendekatan langsung dengan masyarakat untuk menyukseskan program vaksinasi Covid-19 dengan memberikan rasa tenang.

Sehingga jika ada masyarakat yang masih merasa ragu atau takut, mereka akan lebih tenang. "Tidak perlu sampai mengancam bagi masyarakat yang tidak mau divaksin," kata Muda.

Ia optimis masyarakat mau disuntik Vaksin Covid-19. "Karena saya yakin masyarakat Kubu Raya paham dan tahu betul manfaat vaksinasi Covid-19 itu," tutur Muda.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Cair, Simak Cara Cek Rekening di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Semua pihak terkait, lanjut Muda, diharapkan menjadi contoh dan mengajak masyarakat untuk melihat vaksinasi ini sebagai hal positif agar pandemi Covid-19 bisa cepat berakhir.

"Siapa yang tidak ingin melihat anak-anak kita bisa sekolah tatap muka lagi, siapa yang tidak ingin melakukan aktivitas dengan normal lagi. Tentunya kita ingin semuanya tidak ada lagi kecemasan dan ekonomi bisa pulih kembali," kata Muda.

Untuk membuktikan bahwa vaksin Covid-19 tersebut aman, Muda bersama istri menjadi orang pertama di Kabupaten Kubu Raya yang disuntik vaksin Sinovac asal China. 

Baca Juga: Bagi Pelajar ingin Dapat Bantuan PIP Rp1 Juta, Simak Cara Cek NISN di pip.kemdikbud.go.id

"Alhamdulillah, hari ini (kemarin) saya bersama istri saya telah menjalankan kewajiban dan manunaikan janji saya kepada masyarakat Kubu Raya menjadi orang pertama yang disuntik vaksin Covid-19. Tujuannya tidak lain karena kita ingin memberikan teladan supaya semuanya bisa tenang," ucap Muda.

Saat ditanya apakah ada dampak yang dirasakan pascadisuntik vaksin Covid-19 ini, Muda mengaku tidak merasakan dampak apapun. 

Baca Juga: Ramalan Denny Darko: Habib Rizieq Shihab Jadi Menteri Agama RI di Tahun 2024

"Kalaupun nantinya ada efek, badan akan terasa panas saja, karena setiap tubuh menerima hal yang baru, itu pasti akan menyesuaikan dan beradaptasi dengan tubuh kita masing-masing," kata Muda.

Yang pasti, tambah Muda, harus diniatkan hal ini hanya untuk ibadah dan menyelamatkan kehidupan generasi bangsa ini dan generasi di dunia ini.***

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah