Kebakaran Puskesmas Sumur Batu Ludeskan Ribuan Botol Vaksin untuk Anak-anak dan Dewasa

- 9 Juli 2021, 12:34 WIB
Kebakaran Puskesmas Sumur Batu Ludeskan Ribuan Botol Vaksin untuk Anak-anak dan Dewasa
Kebakaran Puskesmas Sumur Batu Ludeskan Ribuan Botol Vaksin untuk Anak-anak dan Dewasa /PMJ News/

WARTA SAMBAS – Kebakaran Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Sumur Batu, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat pada Kamis 8 Juli 2021 tadi malam meludeskan ribuan botol Vaksin untuk anak-anak dan dewasa.

“Semuanya habis terbakar. Infonya di sana ada Vaksin untuk anak-anak dan dewasa. Tetapi untuk jenisnya, Sinovac atau AstraZeneca, saya belum tahu," kata Unggul Wibowo, Perwira Piket Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PMJ News, Jumat 9 Juli 2021.

Api diketahui mulai menjalar di tempat penyimpanan Vaksin Puskesmas Sumur Batu itu pada pukul 19.53 WIB. Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) berhasil menjinakkannya sekitar pukul 20.20 WIB. “Diperkirakan karena korsleting listrik," kata Unggul..

Baca Juga: Kebakaran Kilang Minyak Pertamina di Cilacap, Pasokan BBM Jawa Tengah dan Yogyakarta Tetap Aman

Dugaan korsleting listrik sebagai penyebab kebakaran Puskesmas Sumur Batu ini, kata Unggul, merupakan hasil temuan Petugas Damkar. Untuk kepastiannya tentu menunggu hasil penyelidikan aparat kepolisian.

"Untuk investigasi (penyebab kebakaran) tetap kami lakukan, tapi untuk internal. Setelah itu kami serahkan ke Kepolisian. Dipasang police line (garis polisi). Selanjutnya diselidiki," jelas Unggul.

Ia mengungkapkan, hasil investasi petugas Damkar, diketahui 1.000 boto Vaksin yang ludes terbakar di tempat penyimpanan di Puskesmas Sumur Batu tersebut.

Sementara itu, Kepala Sub Bagian Humas Polres Metro Jakarta Pusat AKP Sam Suharto menegaskan, lokasi kebakaran di Puskesmas Sumur Batu itu bukan Gudang Vaksin. “Yang terbakar itu Puskesmas tempat menyimpan Vaksin. Bukan Gudang Vaksin,” tegasnya.***

Editor: Mordiadi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x