Helikopter Kemenhub Jatuh di Tangerang, KNKT Turun Tangan

- 13 September 2021, 19:14 WIB
Kondisi Helikopter Kemenhub yang jatuh di ujung landasan Bandara Budiarto, Kabupaten Tangerang, Senin 13 September 2021
Kondisi Helikopter Kemenhub yang jatuh di ujung landasan Bandara Budiarto, Kabupaten Tangerang, Senin 13 September 2021 /Istimewa/

WARTA SAMBAS - Helikopter Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub RI) jatuh di Kabupaten Tangerang, Senin 13 September 2021 pukul 10.25 WIB.

Helikopter Bell 429 PK-CAW milik Balai Besar Kalibrasi Fasilitas Penerbangan Kemehub itu jatuh di ujung landasan Bandara Budiarto, Kabupaten Tangerang.

Menurut Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Angga Surya Saputra, insiden Helikopter Kemenhub jatuh ini terjadi saat menjalani latihan.

"Sempat naik 100 meter. (Karena) ada gangguan, lalu turun lagi, kemudian terguling," kata Angga Surya Saputra, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PMJ News, Senin 13 September 2021. 

Baca Juga: Joy Tobing Menikah Lagi 24 September 2021, dengan Pilot Helikopter Apache TNI Angkatan Darat

Insiden itu menyebabkan Helikopter Kemenhub tersebut rusak parah. Baling-balingnya lepas dan bagian ekor nyaris putus.

Sementara itu, Juru Bicara (Jubir) Kemenhub, Adita Irawati, sudah menerima laporan terkait kecelakaan Helikopter di Tangerang tersebut.

"Kami telah mendapatkan informasi mengenai adanya pesawat Helikopter terguling, tidak ada korban dalam peristiwa ini," jelas Adita.

Ia menambahkan, seluruh kru Helikopter Kemenhub terdiri atas Pilot, Kopilot dan Teknisi selamat dalam insiden tersebut.  

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x