Bahaya Ketagihan Makanan Junk Food, Ini Tips Jitu untuk Menghentikannya

- 29 Maret 2024, 02:09 WIB
Kecanduan terhadap junk food alias makanan tidak sehat dapat diatasi, salah satunya dengan olahraga.
Kecanduan terhadap junk food alias makanan tidak sehat dapat diatasi, salah satunya dengan olahraga. /pixabay.com/

WARTA SAMBAS - Junk food adalah makanan dan minuman olahan, seperti makanan cepat saji, soda, permen, cookies, dan makanan ringan asin lainnya. Makanan-makanan ini memang menggiurkan dan enak.

Namun tak ada salahnya menikmati junk food sesekali. Namun, jangan sampai terlalu sering. Kebiasaan makan junk food dapat membahayakan kesehatan fisik dan mental.

Berikut sederet cara untuk hentikan kebiasaan makan junk food, antara lain:

Baca Juga: Ini Daftar Makanan yang Dapat Memicu Migrain, Nomor Dua Sering Dijadikan Kado untuk Gebetan

1. Masak makanan di rumah

Berusaha masak sendiri makanan di rumah adalah salah satu cara terbaik untuk mengurangi konsumsi junk food.

Seringkali orang memilih makanan ringan, seperti minuman kopi manis, donat, dan makanan cepat saji ketika mereka sedang bepergian.

Daripada melakukan hal tersebut, lebih baik menyiapkan bekal sendiri dari rumah. Memasak lebih banyak di rumah, termasuk menyiapkan makanan, dapat membantu mengurangi ketergantungan pada makanan siap saji.

Berbagai penelitian menemukan, orang yang masak atau menikmati makanan rumahan lebih banyak, memiliki kualitas pola makan lebih baik. Hal ini juga akan mengurangi risiko penyakit berbahaya.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x