Dompet Ummat Kalimantan Barat Salurkan 98 Hewan Kurban, Nurhayati: Naik 36 Persen dari Idul Adha Tahun Lalu

23 Juli 2021, 17:44 WIB
Dompet Ummat Kalimantan Barat menyalurkan 98 hewan kurban pada Idul Adha 2021 /Kolase Foto Dokumentasi Dompet Ummat Kalimantan Barat/

WARTA SAMBAS - Melalui Program Tebar Faedah Kurban (TFK), Dompet Ummat menyalurkan 98 ekor hewan kurban ke 14 kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar).

Hewan kurban yang didistribusikan Dompet Ummat Kalbar pada Idul Adha 2021 tersebut terdiri atas 33 ekor sapi dan 65 ekor kambing.

Menurut Penanggungjaab Program TFK Dompet Ummat, Nurhayati, jumlah hewan kurban pada Idul Adha 2021 ini lebih banyak dari Hari Raya Kurban tahun lalu.

"Naik 36 persen dari Idul Adha tahun lalu," kata Nurhayati, melalui rilisnya yang diterima WARTA SAMBAS, Jumat 23 Juli 2021.

Baca Juga: Dompet Ummat Kembali Jalankan Program ‘Tebar Faedah Kurban’

 

Peningkatan jumlah hewan kurban ini, menurut Nurhayati, menggambar semangat berbagi masyarakat tetap tinggi walaupun di tengah pandemi Covid-19.

Nurhayati mengungkapkan, hewan kurban yang dihimpun Dompet Ummat ini di antaranya didistribusikan ke Desa Nanga Kalibang, Kecamatan Bunut Hulu.

Desa di tepian Sungai Tebaong Kabupaten Kapuas Hulu ini, kata Nurhayati, berjarak sekitar 70 Kilometer dari Ibu Kota Kabupaten.

Hingga kini, ungkap dia, masyarakat di Desa Nanga Kalibang masih mengandalkan Generator Set (Genset) untuk penerangan, itupun hanya menyala di malam hari.

Desa yang belum mendapatkan pasokan listrik dari pemerintah ini dihuni 300 Kepala Keluarga (KK).

Rata-rata warga Desa Nanga Kalibang bermatapencaharian sebagai petani, penambang dan penoreh getah.

Kendati akses jauh lagi sulit, tidak menyurutkan Tim dan Relawan Dompet Ummat Kalbar untuk menyalurkan hewan kurban ke Desa Nanga Kalibang.

Kedatangan Dompet Ummat untuk menyalurkan hewan kurban tersebut, ungkap Nurhayati, mendapat apresiasi luar biasa dari masyarakat Desa Nanga Kalibang.

Nurhayati mengatakan, berdasarkan pengakuan Ketua Masjid di Desa Nanga Kalibang, Sudirman, sudah 7 tahun mereka tidak berkurban.

"Mereka berharap dengan adanya hewan kurban dari Donatur Dompet Ummat ini memotivasi warga yang mampu di desanya untuk berkurban," cerita Nurhayati.

Donatur Dompet Ummat dalam penyalur hewan kurban ini selain secara mandiri, terdapat pula dari lembaga, di antaranya:

  • Pusat Pembinaan Dakwa Islam (PPDI) Cabang Pelabuhan Pontianak
  • Bank Negara Indonesia (BNI)
  • PT Perkebunan Nusnatara (PTPN) XIII
  • PT TIKI
  • PT JNE Express
  • Dapur Kita
  • Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP)
  • Perusahaan Listrik Negara (PLN) UIW Kalimantan Barat
  • Sari Bento, dan
  • Ikatan Dai Indonesia (Ikadi) Kubu Raya.

Nurhayati pun mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada para donatur yang memercayakan kepada Dompet Ummat untuk menyalurkan hewan kurbannya.

Tidak lupa ia juga mengapresiasi kerja keras Tim dan Relawan Dompet Ummat yang telah bersusah payah mendistribusikan hewan kurban ke 14 kabupaten/kota di Kalbar.***

 

Editor: Mordiadi

Tags

Terkini

Terpopuler