GAR ITB Diduga Catut Ribuan Nama Alumni, Humas IA-ITB Jakarta: (Ini) Kejahatan Serius

- 14 Februari 2021, 19:07 WIB
GAR ITB Diduga Catut Ribuan Nama Alumni, Humas IA-ITB Jakarta: (Ini) Kejahatan Serius
GAR ITB Diduga Catut Ribuan Nama Alumni, Humas IA-ITB Jakarta: (Ini) Kejahatan Serius /Kolase tangkap layar laporan GAR ITB dan Antara/

WARTA SAMBAS – GAR ITB, Gerakan Anti Radikalisme Institut Teknologi Bandung mengklaim didukung 1.969 alumni ITB dan beberapa Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ternama di Indonesia. Ternyata, banyak yang mengaku namanya dicatut komunitas yang menuding Din Syamsudin radikalis itu.

“Pencatutan nama tanpa izin dan persetujuan pemilik identitas adalah kejahatan serius. Secara hukum sudah bisa diproses dengan KUHP Pasal 378 dan UU ITE Pasal 27 dan 45," tulis Humas Ikatan Alumni (IA) ITB Jakarta dalam pesan berantai di media sosial, seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul “Nyaris 2.000 Nama Alumni Dicatut GAR ITB, Humas IA ITB Jakarta Buka Layanan Aduan”, Minggu 14 Februari 2021.

Pesan berantai dari pihak yang mengatasnamakan diri Humas IA ITB Jakarta tersebut mengajak para alumni ITB yang merasa namanya dicatut untuk bersama-sama melaporkan tindakan GAR ITB.

Baca Juga: GAR ITB itu Kumpulan Buzzer yang Cuma Bikin Gaduh, Tokoh Papua: Bubarkan Saja!!!

"Humas IA-ITB Jakarta berinisiatif membuka pos pengaduan terkait pencatutan nama alumni dalam publikasi yang dirilis oleh oknum yang mengatasnamakan komunitas alumni ITB tanpa persetujuan dari alumni yang dimaksud," bunyi pesan tersebut.

Untuk pengaduan masalah pencatutan nama yang dilakukan GAR ITB, Humas IA ITB Jakarta menyediakan form khusus di bit.ly/laporalumniitb. "Form ini diterbitkan dengan niat baik untuk mengumpulkan pihak-pihak yang merasa dirugikan dan menyuarakan aspirasi mereka secara kolektif," lanjut pesan tersebut.

Pembuat pesan menjamin data-data yang dimasukkan ke form pelaporan GAR ITB tersebut tidak akan tersebar ke mana-mana. Melainkan hanya akan dijadikan referensi untuk tindakan advokasi.

Baca Juga: Wow…GAR ITB ‘Serang Balik’ Para Tokoh Nasional Pembela Din Syamsudin

Humas IA-ITB Jakarta itu mengungkapkan, per 7 Januari 2021 pukul 10.00 WIB tercatat 17 alumni ITB yang melapor kalau namanya telah dicatut GAR ITB.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x