MenPAN RB Tjahjo Kumolo Meninggal, Ini Penyebabnya...

- 1 Juli 2022, 13:07 WIB
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo meninggal di RS Abdi Waluyo Jakarta, Jumat 1 Juli 2022 pukul 11.10 WIB.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo meninggal di RS Abdi Waluyo Jakarta, Jumat 1 Juli 2022 pukul 11.10 WIB. /Instagram @tjahjo_kumolo/

WARTA SAMBAS - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo meninggal di RS Abdi Waluyo Jakarta, Jumat 1 Juli 2022 pukul 11.10 WIB.

Kabar duka Tjahjo Kumolo meninggal menyebar dengan cepat melalui pesan berantai yang beredar luas di masyarakat.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Junimart Girsang membenarkan kabar tersebut, bahwa Tjahjo Kumolo meninggal di RS Abdi Waluyo Jakarta hari ini.

Junimart mendapat informasi kalau Tjhajo Kumolo meninggal itu dari Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN).

"Iya, berpulang jam 11.10 WIB," kata Junimart, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PMJ News, Jumat 1 Juli 2022.

Baca Juga: 10 Jemaah Haji Indonesia Meninggal di Arab Saudi, 447 Orang Sakit

Junimart menyatakan demikian juga mengkonfimrasi kabar Tjahjo Kumolo meninggal yang menyebar luar melalui peran berantai.

"Allahumaghfirlahu warhamhu wa'āfihi wa'fu 'anhu wa akrim nuzülahu waj'alijannata matswāh. Al-Fātihah. Telah kembali keharibaan Allah Yang Maha Pengasih dan Maha memiliki hambaNya. Bapak Tjahjo Kumolo Menteri PAN dan RB," demikian bunyi pesan berantai tersebut.

Jenazah Tjahjo Kumolo dikabarkan masih di RS Abdi Waluyo Jakarta, akan dibawa ke rumah duka di Widya Chandra IV No.22.

Halaman:

Editor: Mordiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x