Seekor Monyet di India 'Dipenjara' Seumur Hidup

- 18 April 2021, 21:15 WIB
MONYET
MONYET // PIXABAY / a_m_o_u_t_o_n/

 

WARTA SAMBAS - Seekor monyet di India bernama Kalua berperilaku agresif. Sikapnya tersebut sontak memakan korban jiwa.

Akibat ulahnya, monyet yang tinggal di distrik Mirzapur, India tersebut harus 'dipenjara' seumur hidup di Kebun Binatang Kanpur.

Monyet ekor panjang akan menunjukkan sikap yang agresif apabila melihat pengunjung menenteng makanannya.Maka dari itu selalu ada himbauan bahwa sebaiknya pengunjung menyimpan makanannya didalam tas.

Baca Juga: RAMALAN Zodiak Senin 19 April 2021: Gemini Mesti Berhenti Menganalisa Hubungan

Jika tidak maka resikonya adalah monyet akan menyerobot makanan itu dari pengunjung. Pengunjung yang datang diperbolehkan memberi makanan pada monyet ekor panjang.

Biasanya pengunjung melemparkan makanan ke arah salah satu monyet ekor panjang yang setelah itu monyet ekor panjang lainnya akan ikut berkumpul juga untuk merebutkan makanan tersebut.

Kalua kerap diberi minuman beralkohol oleh pemiliknya.

Pemilik Kalua sendiri diketahui merupakan seorang okultis, yakni orang yang percaya akan ilmu gaib. Namun, usai sang majikannya tewas, Kalua kini tak lagi mengonsumsi minuman beralkohol seperti apa yang biasanya dia dapat.

Ternyata perubahan kebiasaan itu turut berpengaruh pada tingkah laku Kalua.

Kalua yang diduga telah kecanduan alkohol, sekarang cenderung lebih agresif hingga berani menyerang sekitar 250 orang.

Berdasarkan keterangan dari dokter hewan yang bekerja di Kebun Binatang Kanpur, Kalua masih terlihat agresif bahkan pada petugas.

Baca Juga: Orang Ini Pernah Bertemu Dajjal, Disuruh Pulang...

"Kami mengisolasi dia selama beberapa bulan dan kemudian memindahkannya ke kandang terpisah. Tidak ada perubahan dalam perilakunya dan dia tetap agresif seperti sebelumnya," ujar sang dokter.

Dia pun menambahkan sifat agresif Kalua tidak berubah bahkan setelah tiga tahun lamanya berada di Kebun Binatang Kanpur.

"Sudah tiga tahun sejak dia dibawa ke sini, tapi sekarang diputuskan bahwa dia akan tetap di penangkaran seumur hidupnya," katanya.

Karena telah kecanduan alkohol, Kalua dilaporkan menolak makan sayur maupun buah seperti monyet-monyet lain pada umumnya.

Ahli zoologi juga menduga bahwa kemarahan Kalua mungkin disebabkan oleh aturan kanibal yang ditetapkan oleh pemiliknya yang telah meninggal, di mana dia diberi makan daging monyet.

Disclaimer: Artikel ini telah tayang sebelumnya di RingtimesBali.com berjudul "Seekor Monyet di India Dipenjara Seumur Hidup Akibat Doyan Minum Alkohol".*** Tim PRMN 02

Editor: Suryadi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com Ringtimesbali.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x