Ini 5 Orang Bersama Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah yang di-OTT KPK

- 27 Februari 2021, 13:12 WIB
Ini 5 Orang Bersama Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah yang di-OTT KPK
Ini 5 Orang Bersama Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah yang di-OTT KPK /tangkapan layar youtube.com/ Mens Obsession

WARTA SAMBAS – Lima orang bersama Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Nurdin Abdullah yang terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Jumat 26 Februari 2021 tengah malam, merupakan Pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel dan pihak swasta.

"Ada enam orang (yang di-OTT), terdiri atas Kepala Daerah (Nurdin Abdullah-red), pejabat di lingkungan Pemprov Sulsel, dan pihak swasta," ungkap Ali Fikri, Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara (Jubir) KPK di Jakarta, dikutip WartaSambasRaya.com dari ANTARA, Sabtu 27 Februari 2021.

Namun Ali Fikri tidak merinci identitas Pejabat Pemprov Sulsel dan pihak swasta tersebut. Ia hanya menyebutkan kalau Tim KPK sedang memeriksa Nurdin Abdullah bersama 5 orang tersebut.

"Dalam waktu 1x24 jam, KPK akan segera menentukan sikap. Perkembangannya akan kami informasikan lebih lanjut," ujar Ali Fikri.

Baca Juga: OTT Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, KPK Amankan Koper Berisi Uang Tunai Rp1 Miliar

Sementara itu, Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan, siapa saja pihak-pihak yang terjaring OTT itu akan diumumkan setelah pemeriksaan dilakukan. "Penegakan hukum harus juga menjunjung tinggi HAM, asas praduga tak bersalah juga harus kita hormati,” katanya.

Jika pemeriksaan terhadap orang yang di-OTT tersebut sudah selesai dan statusnya sudah ditetapkan, lanjut dia, maka akan diumumkan ke publik. “Nanti, kami hadirkan saat konferensi pers," kata Firli Bahuri.

Baca Juga: Siang Hari Lantik 11 Bupati dan Wali Kota Terpilih, Malamnya Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah di-OTT KPK

Diberitakan sebelumnya, Gubernur Sulses Nurdin Abdullah terjaring OTT KPK di Rumah Makan Nelayan Jalan Ali Malaka, Kecamatan Ujungpandang, Kota Makassar, pada Jumat 26 Februari 2021 tengah malam.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x