Dituduh Pukul Tersangka Cabul DN, Ini Kata Ketua KPPAD Kalimantan Barat Eka Nurhayati Ishak

- 16 Maret 2021, 21:59 WIB
Kepala KPPAD Kalbar, Eka Nurhayati Ishak
Kepala KPPAD Kalbar, Eka Nurhayati Ishak /Dika Febriawan/Warta Pontianak

WARTA SAMBAS – Ketua Komisi Pengawasan dan Perlindungan Anak Daerah (KPPAD) Kalimantan Barat, Eka Nurhayati Ishak yang dipolisikan atas dugaan penganiayaan terhadap tersangka cabul DN, membantah tuduhan tersebut.

“Itu tidak benar. Saya tidak pernah melakukan penganiayaan terhadap saudara DN,” kata Eka Nurhayati Ishak, ditemui di tempat kerjanya, Selasa 16 Maret 2021.

Namun karena sudah dipolisikan Kuasa Hukum DN, Eka Nurhayati Ishak mengaku siap menjalani prosesnya. “Silakan saja jika dilaporkan ke Polisi, saya sebagai warga negara tetap mengikuti proses hukum,” ujarnya.

Eka Nurhayati Ishak juga mengatakan, tidak mungkin dirinya menganiaya seseorang apalagi ketika di Kantor Polisi. “Tidak mungkin saya menganiaya di depan Penyidik, terlebih dari keterangan sebelumnya dugaan penganiayaan berada di Kantor Polisi,” katanya.

Baca Juga: Main Pukul, Ketua KPPAD Kalimantan Barat Eka Nurhayati Iskak Dipolisikan Tersangka Cabul Anak Bawah Umur

Diberitakan sebelumnya, Eka Nurhayati Iskak dipolisikan karena diduga memukul Musisi Kalimantan Tengah berinisial DN alias EN, tersangka cabul anak bawah umur di Kota Pontianak.

“Klien saya (DN-red) saat diperiksa di Ruang Penyidik PPA Polres Pontianak diduga dipukul oleh Eka Nurhayati yang merupakan Ketua KPPAD Kalimantan Barat dengan disaksikan beberapa Penyidik di Ruang Unit PPA," kata Fitri, Kuasa Hukum DN, Senin 15 Maret 2021.

Atas perbuatan Eka Nurhayati Iskak tersebut, kata Fitri, kliennya DN melaporkannya ke polisi. Disertai bukti hasil visum. Saat ini sedang ditangani Unit Tipiter Polres Pontianak.

Menurut kesaksian Hatta, driver yang mendampingi DN dalam memberikan keterangan terkait kasus dugaan pencabulan anak bawah umur itu, Eka Nurhayati Iskak datang secara tiba-tiba. “Langsung mengeluarkan kata-kata makian kepada DN,” katanya.

Halaman:

Editor: Mordiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x