Pelit Menangani Bencana Sama Juga Mengundang Bencana Berikutnya

- 23 Januari 2021, 22:24 WIB
Mentan Syahrul Yasin Limpo/
Mentan Syahrul Yasin Limpo/ /@syasinlompo / Instagram

WARTA SAMBAS - Syahrul Yasin Limpo, Menteri Pertanian (Mentan) RI meminta Kepala Daerah dan pihak-pihak lainnya mengeluarkan segenap kekuatannya untuk menangani dampak bencana. Supaya bencana tidak terulang kembali.

“Karena kalau ada yang pelit, tunggu saja bencana selanjutnya,” ucap Mentan Syahrul ketika berkunjung ke Posko Tanggap Darurat Penanganan Bencana Alam Sulawesi Barat (Sulbar) di Kabupaten Mamuju, seperti dikutip WartaSambasRaya.com dari ANTARA, Sabtu 23 Januari 2021.

Peringatan untuk tidak pelit membantu korban bencana tersebut, Syahrul sampaikan bersamaan dengan peringatan untuk tidak merekayasa jumlah korban.

Baca Juga: Jangan Merekayasa Jumlah Korban Bencana, Mentan Syahrul: Itu Bahaya

Menurut Syahrul, kedua tindakan tidak terpuji itu sama-sama menjadi sumber atau dapat mengundang bencana berikutnya. Makanya semua pihak diharapkan menghindarinya.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyatakan status penanganan bencana gempa dengan magnitudo 6,2 di Sulbar sebagai Tanggap Darurat.

Penetapan status Tanggap Darurat itu dilakukan Gubernur Sulbar, HM Ali Baal Masdar melalui surat Nomor 001/Darurat-SB/I/2021, sejak 15 sampai 28 Januari 2021.

Baca Juga: 5.080 Vial Vaksin Covid-19 Rusak Akibat Gempa Sulbar

Menurut Sekretaris Daerah (Sekda) Sulbar, Muhammad Idris, jumlah korban bencana gempa tersebut sudah terinventarisir. Ia pun merincinya untuk disampaikan ke Mentan Syahrul atau pemerintah pusat.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x