Soeharto di Mata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan

- 8 Juni 2021, 21:33 WIB
Soeharto di Mata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan
Soeharto di Mata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan /

WARTA SAMBAS – Soeharto, Presiden ke-2 Republik Indonesia (RI), merupakan sosok yang memiliki kematangan, stabilitas jiwa dan mental yang luar biasa dalam memimpin bangsa.

Penilaian tersebut disampaikan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan usai menghadiri Peringatan 100 Tahun Kelahiran Soeharto di Masjid Agung At-Tin, Jakarta Timur pada Selasa 8 Juni 2021.

Anies Baswedan juga menyebut Soeharto sebagai sosok yang memiliki ketenangan saat memimpin dalam menghadapi situasi apapun. Jasanya bagi bangsa masih dapat dirasakan hingga sekarang.

“Beliau (Soeharto-red) banyak sekali meninggalkan program-program yang sampai hari ini dirasakan. Di bidang kesehatan, Puskesmas yang dibangun di mana-mana, di bidang pendidikan SD Inpres sampai dengan Perguruan Tinggi," kata Anies Baswedan, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA.

Baca Juga: Sejarah Misteri Pusaka Soeharto, Mulai Dari Keris Hingga Batu Cincin

Selain mendoakan supaya The Smilling General mendapat tempat mulia di sisi Allah SWT, Anies Baswedan juga berharap rakyat Indonesia dapat meneruskan perjuangan Soeharto.

“Mengambil hikmahnya, mengambil keteladanan dari Pak Harto. Sekaligus kita doakan semoga Pak Harto mendapatkan tempat yang mulia, yang ditinggikan di sisi Allah," ucap Anies Baswedan.

Seperti diketahui, Jenderal Besar TNI HM Soeharto merupakan Presiden ke-2 Republik Indonesia yang menjabat selama sekitar 32 tahun dari 1967 hingga 1998.

Masa pemerintahannya yang menggantikan Soekarno, disebut sebagai Orde Baru (Orba). Berakhir ketika Era Reformasi digulirkan mahasiswa.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x