Niat Puasa 10 Muharram 1443 Hijriyah: Lengkap Bahasa Arab, Latin dan Indonesia

- 18 Agustus 2021, 21:21 WIB
Niat Puasa 10 Muharram 1443 Hijriyah: Lengkap Bahasa Arab, Latin dan Indonesia
Niat Puasa 10 Muharram 1443 Hijriyah: Lengkap Bahasa Arab, Latin dan Indonesia /pixabay

WARTA SAMBAS - Bagi umat Islam, penting untuk mengetahui dan menghafal Niat Puasa 10 Muharram, baik di dalam hati maupun dilafalkan secara lisan.

Niat Puasa 10 Muharram menjadi sangat penting, mengingat ibadah pada Hari Asyura ini termasuk yang utama.

Dengan Niat Puasa 10 Muharram yang tepat, tentunya apa yang diharapkan Insya Allah terwujud, yakni dihapuskannya dosa-dosa kecil selama satu tahun lalu.

Seperti diketahui, 10 Muharram 1443 Hirjriyah yang disebut sebagai Hari Asyura, bertepatan pada Kamis 19 Agustus 2021 besok.

Baca Juga: Niat Qadha Puasa, Lengkap Bahasa Arab, Latin dan Terjemahan Indonesia

Dilansir dari laman NU Online, pada Hari Asyura besok, umat Islam disunnahkan untuk menjalankan ibadah puasa.

Nabi Muhammad SAW bersabda, bahwa puasa di Hari Asyura ini termasuk yang paling utama.

“Puasa yang paling utama setelah puasa Ramadan adalah puasa di bulannya Allah, Muharram.” (Hadits Riwayat Muslim).

Bagi yang menjalan ibadah puasa pada Hari Asyura ini, akan mendapatkan keutamaan berupa dihapuskannya dosa-dosa kecil selama satu tahun yang telah dijalani.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: NU Online


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah