Pesta Bikini di Depok Diikuti 200 Orang, Padahal Harga Tiket Masuknya Selangit

- 7 Juni 2022, 22:40 WIB
Pesta Bikini di Depok, Jawa Barat (Jabar) pada Minggu 5 Juni 2022 dini hari, memanfaatkan rumah kosong di kompleks perumahan elit./Foto ilustrasi
Pesta Bikini di Depok, Jawa Barat (Jabar) pada Minggu 5 Juni 2022 dini hari, memanfaatkan rumah kosong di kompleks perumahan elit./Foto ilustrasi /Sebastian-ervi-866902/Pexels

WARTA SAMBAS - Pesta Bikini di Depok, Jawa Barat (Jabar) pada Minggu 5 Juni 2022 dini hari, memanfaatkan rumah kosong di kompleks perumahan elit.

Jumlah peserta Pesta Bikini di Depok ini tidak tanggung-tanggung, mencapai 200 orang yang mayoritasnya anak muda.

Ratusan peserta Pesta Bikini di Depok tersebut dikenakan tarif tiket masuk yang variatif, mulai dari Rp300 Ribu hingga Rp8 Juta per orang.

Untuk paket VIP, peserta Bikini di Depok tersebut mendapat bonus beberapa botol minuman beralkohol. Kemungkinan juga ditambah alat kontrasepsi.

Baca Juga: Pesta Hallowen Kota Bekasi Dibubarkan, Polisi: Mereka Sudah Melewati Batas Waktu

"Memang ada juga ditemukan kondom utuh," ungkap AKBP Yogen Heroes Baruno, Kasatreskrim Polres Metro Depok, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA, Selasa 7 Juni 2022.

Yogen mengatakan, saat memeriksa salah satu kamar di perumahan elit yang menjadi tempat Pesta Bikini tersebut, petugas menemukan 10 kotal kondom.

Ia mengungkapkan, Pesta Bikini di Depok ini tanpa izin. Kini kasusnya ditangani langsung Polda Metro Jaya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan, pihaknya sudah memanggil penyelenggara Pesta Bikini tanpa izin tersebut untuk diperiksa.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x