4 Cara Buang Racun di Tubuh, Nomor 2 Butuh Semangat yang Menggelora

- 17 Januari 2021, 15:02 WIB
Ilustrasi Olahraga
Ilustrasi Olahraga /Janeb13 /Pixabay

WARTA SAMBAS – Racun merupakan zat atau senyawa yang masuk ke tubuh dengan berbagai cara yang menghambat respon pada sistem biologis. Menyebabkan gangguan kesehatan, penyakit, bahkan kematian.

Banyak bahan kimia yang bersifat racun. Tetapi banyak pula racun alami dengan kadar yang sangat rendah, terutama dari hewan dan tumbuhan yang dikonsumsi manusia.

Dilansir WartaSambasRaya.com dari laman resmi Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), beberapa kelompok racun ditemukan pada tanaman yang bisa dikonsumsi. Beberapa racun yang larut dalam lemak dapat bersifat bioakumulatif.

Baca Juga: 6 Kebiasaan Orang Indonesia yang Salah Secara Medis, yang Doyan Dikerokin Masuk Sini!

Bila tanaman tersebut dikonsumsi, maka racunnya akan tersimpan pada jaringan tubuh. Misalnya solanin pada kentang. Kadar racunnya sangat bervariasi, karena dipengaruhi keadaan lingkungan dari tanaman itu tumbuh.

Berikut beberapa racun alami pada tanaman pangan yang sering dikonsumsi:

1. Kacang Merah (Phaseolus vulgaris)

Racun alami yang dikandung kacang merah disebut fitohemaglutinin (phytohaemagglutinin), termasuk golongan lektin.

Keracunan makanan oleh racun ini biasanya disebabkan karena konsumsi kacang merah dalam keadaan mentah atau yang dimasak kurang sempurna. Gejala keracunan yang ditimbulkan antara lain mual, muntah, dan nyeri perut yang diikuti diare.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Lingkar Madiun BPOM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x