Sidang Isbat Iduladha Besok Hanya Dihadiri Langsung Menag, Wamenag, MUI dan Komisi VIII DPR

9 Juli 2021, 12:01 WIB
Sidang Isbat Iduladha Besok Hanya Dihadiri Langsung Menag, Wamenag, MUI dan Komisi VIII DPR /Pexels / Konevi

WARTA SAMBAS – Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) menggelar Sidang Isbat untuk menentukan Iduladha 10 Zulhijjah 1442 Hijriyah, pada Sabtu 10 Juli 2021 besok.

“Dilaksanakan sesuai dengan Protokol Kesehatan, undangan menghadiri sidang juga dibatasi hanya Menag dan Wamenag, Majelis Ulama Indonesia (MUI), serta Komisi VIII DPR," ungkap Kamaruddin Amin, Direktur Jenderal (Dirjen) Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam, Kemenag RI, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PMJ News, Jumat 9 Juli 2021.

Terbatas peserta Sidang Isbat tersebut lantaran situasi DKI Jakarta yang masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat. “Peserta dari unsur pimpinan Ormas Islam juga diundang untuk mengikuti Sidang Isbat melalui aplikasi pertemuan daring,” kata Kamaruddin.

Baca Juga: Iduladha, Daging Hewan Kurban Wajib Diantar ke Rumah Penerima

Sementara itu, Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag, Agus Salim menjelaskan, pelaksanaan Sidang Isbat akan dibagi menjadi 3 sesi, yakin

1. Sesi Pertama

Pemaparan posisi hilal awal Zulhijah 1442 Hijriyah oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag pukul 17.00 WIB.

2. Sesi Kedua

Sidang Isbat dipimpin Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dengan penyampaian laporan data hisab serta hasil rukyatul hilal di beberapa titik di Indonesia.

3. Sesi Ketiga

Menag Yaqut Cholil mengumumkan hasil dari Sidang Isbat melalui konferensi pers

Diberitakan sebelumnya, salah satu Ormas Islam terbesar di Indonesia, Muhammadiyah telah menetapkan 1 Zulhijah 1442 Hijriyah jatuh pada Minggu 11 Juli 2021. Berdasarkan tinggi bulan saat terbenam matahari di Yogyakarta adalah 3 derajat 9 menit 18 detik. Hilal sudah dapat dilihat oleh perukyat.

Dengan diketahuinya 1 Zulhijah bertepatan dengan 11 Juli 2021, maka Hari Arafah 9 Zulhijjah 1442 Hijriyah jatuh pada Senin 19 Juli 2021. Sementara untuk Iduladha 10 Zulhijah 1442 Hijriyah akan bertepatan dengan Selasa, 20 Juli 2021.

“Demikian maklumat ini disampaikan agar menjadi panduan bagi warga Muhammadiyah dan dilaksanakan sebagaimana mestinya. Semoga Allah Swt senantiasa melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita,” kata Haedar Nashir, Ketua Umum (Ketum) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah.***

Editor: Mordiadi

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler