Gus Miftah Sangat Sedih Karena Syekh Ali Jaber Belum Sempat Datang ke Pondok Pesantrennya

- 14 Januari 2021, 13:16 WIB
Postingan Instagram Gus Miftah yang selama ini mengagumi cara dakwah Syekh Ali Jaber: Syeikh Ali Jaber meninggal dunia, Gus Miftah berduka dan ceritakan bahwa Syeikh Ali berjanji akan menemuinya ke Pondok Jogja.
Postingan Instagram Gus Miftah yang selama ini mengagumi cara dakwah Syekh Ali Jaber: Syeikh Ali Jaber meninggal dunia, Gus Miftah berduka dan ceritakan bahwa Syeikh Ali berjanji akan menemuinya ke Pondok Jogja. /Instagram @gusmiftah/

WARTA SAMBAS – Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal dengan Gus Miftah, Pemimpin Pondok Pesantren Ora Aji di Sleman, merasa sangat kehilangan Syekh Ali Jaber yang meninggal di RS Yarsi Jakarta, Kamis 14 Januari 2021 pagi.

“Guru @syekh.alijaber engkau berjanji mau datang ke pondok Jogja, kita janjian nginep di villa guru di Bogor, guru mau masakin nasi mandi,” kata Gus Miftah melalui akun Instagram-nya, seperti diberitakan Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul “Gus Miftah Terpukul atas Wafatnya Syekh Ali Jaber: Kami Masih Mengharapkan Ilmu yang Sejuk Darimu”.

Sama seperti kebanyakan muslim di Indonesia, kehadiran Syekh Ali Jaber tentunya sangat dirindukan, apalagi Gus Miftah yang sangat mengagumi cara berdakwah pria kelahiran Madinah yang sejuk dan damai tersebut.

“Belum terlaksana itu semua engkau telah berpulang, Allah lebih sayang ke guru, walau kami masih sangat mengharapkan wejangan dan nasehat ilmu yang sejuk darimu....... ya Allah,” tulis Gus Miftah.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Meninggal, Deddy Corbuzier: Tidak Ada Rasa Sakit di Surga

Gus Miftah juga berharap dosa dan kesalahan Syekh Ali Jaber di dunia ini bisa dimaafkan. “Kita ikhlaskan kepulangan beliau kepada Rabb. Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau. Semoga diterima segala amal shaleh beliau,” tulisnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Gus Miftah (@gusmiftah)

Diberitakan sebelumnya, Syekh Ali Jaber atau Ali Saleh Muhammed Ali Jaber, Pendakwah kelahiran Madinah Arab Saudi, 3 Februari 44 tahun silam, meninggal di Rumah Sakit (RS) Yasri Jakarta, Indonesia pada Kamis, 14 Januari 2021 pukul 08.30 WIB.

“Innaa lillaahi wa Innaa lilaihi raaji’uun telah berduka, Indonesia berduka Syekh Ali telah berpulang ke rahmatullah jam 8.30 pagi tadi di Rumah Sakit Yasri Jakarta,” ujar Yusuf Mansyur melalui Akun Instagram-nya @yusufmansurnew.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x