Berikut Ini Ciri Hubungan Cinta yang Bakal Kandas, Ketahui Segera Disini

- 9 Februari 2021, 15:35 WIB
Ilustrasi cara melupakan mantan dan move on  karena putus cinta di masa pandemi
Ilustrasi cara melupakan mantan dan move on karena putus cinta di masa pandemi /Victoria_Borodiva/Pixabay

Merasa Hubungan Ini Cuma Buang Waktu

Pernah berpikir hubungan yang selama ini Anda jalani buang-buang waktu? Bisa jadi ini ciri perasaan yang mengarah pada hubungan putus.

Baca Juga: Benarkan Sikap Pasangan Bisa Berubah Setelah Menikah? Berikut Penjelasan Ahli

Pada tahap ini, sudah terbesit di benak Anda bahwa banyak “sesuatu” yang tidak Anda dapat semasa pacaran, maka itu pikiran selama ini buang-buang waktu sama si dia pun muncul. Selain itu, rasa marah yang Anda rasa saat memikirkan sudah seberapa lama dan jauh hubungan ini juga bisa menjadi tanda bahwa Anda sudah benar mau berpisah.

Si Dia Sudah Tidak Menarik Lagi Buat Anda.

Ciri-ciri hubungan cinta yang akan kandas berikutnya adalah tidak ada rasa tertarik pada pasangan seperti dulu. Saat masih sayang dan cinta, si dia pasti kelihatan lebih menarik. Namun saat rasa mulai pudar, pasangan Anda mungkin sudah tidak terlihat menyenangkan lagi.

Anda Mencari Pengganti untuk Pasangan

Ketika hubungan Anda dengan pasangan mulai merenggang, Anda biasanya mulai mencari cara mengganti sosok pasangan dengan orang atau aktivitas lain. Misalnya, Anda mulai lebih sering main sama teman-teman, lebih fokus mengurus hewan peliharaan, atau bahkan sengaja menyibukkan diri dengan kerjaan di kantor. Bahkan beberapa orang secara sengaja akan mencoba mencari orang lain untuk perlahan menggantikan sosok pasangannya.

Apabila ada jarak dengan pasangan, lalu hari rasanya lega serta nyaman, kemungkinan besar ada keinginan dari sisi Anda untuk putus atau mengakhiri hubungan.

Baca Juga: Jangan Tidur di Sofa Jika Tak Mau Merasakan Hal Ini

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: dokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x