Sudah Tidak Cinta Lagi Tapi Ingin Bersama, Mengapa? Berikut Penjelasan dari KAcamata Psikolog

- 9 Februari 2021, 15:16 WIB
Ilustrasi abai dengan pasangan
Ilustrasi abai dengan pasangan /Pixabay/

 

WARTA SAMBAS - Tidak sedikit orang terjebak dengan hubungan yang sudah tidak saling mencintai terhadap pasangan, namun enggan berpisah dan masih bersama. Melihat persoalan seperti ini, anda perlu tahu apa penyebabnya. 

Salah satu kunci hubungan asmara terjalin erat adalah rasa cinta. Atas dasar inilah biasanya pasangan dapat mempertahankan hubungannya. Namun, ada beberapa orang yang justru sudah tidak saling mencintai dengan pasangan namun tak ingin berpisah.

Hal ini dialami Febri (nama samaran). Pria berusia 28 tahun ini bahkan sampai disebut bucin (budak cinta) oleh teman-temannya karena tidak mau putus dengan pacarnya.

Baca Juga: Tips Romantis Agar Anda dan Pasangan Tetap Sehat, Penting dan Perlu Dicoba

Ia sendiri mengaku sudah tidak ada rasa terhadap pacarnya. Cuma memang, ia tidak bisa menjelaskan mengapa tidak mau melepaskan pasangannya.

"Terus terang saja, saya sudah tidak bahagia dengan pacar saya. Bisa dibilang, sudah tidak ada rasa, lah. Tapi, saya sulit saja melepaskannya, bawaannya ingin bareng terus," ungkapnya.

"Sepertinya bukan saya saja yang mengalami hal ini. Saya yakin pasti ada orang yang mengalami seperti saya juga," sambungnya.

Febri mengaku sudah merasakan hal ini setahun belakangan. Ia sudah yakin ada ketidakcocokan, namun sulit sekali melepaskan ikatan dengan pasangannya.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: dokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x