CEK FAKTA : Vaksin KEtiga Sinovac Dosisnya 20 Kali Lipat Lebih Ampuh

- 13 Juni 2021, 08:55 WIB
Ilustrasi Vaksin Sinovac untuk mencegah Covid-19
Ilustrasi Vaksin Sinovac untuk mencegah Covid-19 /Arahkata/

Belum diketahui kapan seseorang memerlukan dosis tambahan. Karena, peneliti masih melihat berapa lama imun tubuh yang dibentuk setelah pemberian dosis vaksin lengkap.

“Belum ada penelitian yang dilakukan lagi, jadi belum ada bukti. Belum ada anjuran yang dikeluarkan dari WHO, PAPDI (Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam Indonesia), atau Kemenkes mengenai pemberian dosis ketiga vaksin virus corona,” ucap dr. Devia.

Sementara, kepala produsen vaksin Pfizer, Albert Bourla, mengatakan orang-orang cenderung memerlukan suntikan penguat vaksin COVID-19 ketiga dalam waktu dua belas bulan setelah mendapatkan vaksinasi penuh.

Baca Juga: Puan Maharani Minta Ini ke Pemerintah Klaten, Sukoharjo, Boyolali dan Kota Surakarta

Menurut Albert, mutasi virus corona menjadi kunci bahwa suntikan dosis ketiga diperlukan. Setelah itu, vaksinasi ulang tahunan juga mungkin saja diperlukan. Tetapi, semua ini perlu penelitian lebih lanjut.

Pemilik perusahaan Johnson & Johnson, Alex Gorsky, pun mengatakan hal yang sama. Vaksinasi COVID-19 mungkin diperlukan setiap tahun, sama halnya dengan suntikan flu musiman.

Menurut laporan CNBC US, saat ini vaksin Pfizer dan BioNTech sedang menguji dosis ketiga vaksin untuk lebih memahami respons imun terhadap varian baru virus corona.

Saran dr. Devia, selama pemberian dosis tambahan masih diteliti, sebaiknya Anda tetap mematuhi protokol kesehatan. Jaga imun tubuh yang sehat dengan makan-makanan bergizi, rajin olahraga, dan istirahat cukup.

Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Massal, Jokowi Minta Daerah Gerak Cepat

Bila ingin tanya lebih lanjut seputar vaksinasi covid, Anda bisa berkonsultasi menggunakan LiveChat dengan dokter. Cek kondisi tubuh Anda sebelum vaksinasi dengan tes skrining vaksin COVID-19.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: klikdokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x