Cacar Monyet Mengganas, Hingga Kini Hampir 42 Ribu Kasus di Dunia

24 Agustus 2022, 14:23 WIB
Cacar Monyet (Monkeypox Virus) makin mengganas. Hingga kini hampir 42 Ribu kasus yang dilaporkan dari seluruh dunia sejak Mei 2022. /tangkapan layar YouTube /@Kementerian Kesehatan RI

WARTA SAMBAS - Cacar Monyet (Monkeypox Virus) makin mengganas. Hingga kini hampir 42 Ribu kasus yang dilaporkan dari seluruh dunia sejak Mei 2022.

Teranyar, 2 pasien Cacar Monyet meninggal di Meksiko dan Kuba, menyusul laporan dari Brazil dan Ekuador pada Juli 2022 lalu.

Tetapi otoritas di Meksiko dan Kuba enggan mengaitkan 2 pasien tersebut dengan Cacar Monyet. Apalagi kasus kematian karena virus ini sangat jarang.

Kementerian Kesehatan Meksiko mengatakan, pasien meninggal tersebut merupakan Orang Dengan HIV/AIDS (ODHA).

Baca Juga: WHO Tetapkan Cacar Monyet Darurat Global, Kemenkes RI Imbau Jangan Makan Hewan Liar

Para ahli di Meksiko sedang menyelidiki pasien meninggal akibat komplikasi dan pneumonia setelah dinyatakan positif Cacar Monyet itu.

Dilansir Reuters, di Meksiko tercatat 386 kasus terkonfirmasi dan 862 kasus terduga (suspek) Cacar Monyet.

Sementara Otoritas Kuba menyebutkan bahwa pasien meninggal itu seorang pria Italia berusia 50 tahun usai didiagnosa Cacar Monyet.

Pasien tersebut tiba di Kuba pada 15 Agustus 2022, dengan kondisi tidak stabil dan langsung memburuk hingga akhirnya meninggal.

Baca Juga: Cacar Monyet Masih Nol Kasus di Indonesia, Ini Penjelasan Kemenkes

Hasil otopsi menyebutkan, wisatawan itu meninggal karena terkait pneumonia dan kerusakan organ.

Kendati Meksiko dan Kuba belum memastikan penyebab kematian 2 pasien tersebut, tidak mengubah jumlah kasus Cacar Monyet di Benua Amerika.

Organisasi Kesehatan Pan-Amerika (PAHO) melaporkan, setidaknya 21.200 kasus Cacar Nonyet terkonfirmasi di Benua Amerika. 

Lebih dari 80 negara di seluruh dunia juga telah melaporkan kasus baru Cacar Monyet, penyakit endemi Afrika.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengingatkan, orang dengan imun rendah berisiko mengalami gejala lebih serius dan kematian setelah terinfeksi Cacar Monyet.***

Editor: Mordiadi

Sumber: Reuters

Tags

Terkini

Terpopuler