Ini Lima Makanan yang Mengandung Protein Tinggi, Nomor Empat Pasti Kamu Suka

30 Januari 2023, 15:33 WIB
5 Makanan Mengandung Protein Tinggi, Jangan Dilewatkan! /Steve Buissine

WARTA SAMBAS – Protein, polimer dari sekitar 21 asam amino berlainan yang dihubungkan dengan ikatan peptida, berfungsi sebagai katalisator dalam reaksi-reaksi biokimia dan bersifat vital untuk metabolisme tubuh.

Bagi tubuh, protein sangat bermanfaat untuk memperbaiki dan membangun sel jaringan baru. Selain itu juga membantu dalam menjaga berat badan, lantaran memicu pembakaran lemak.

Kendati perannya sangat penting bagi tubuh, tidak semua orang dalam kesehariannya mengonsumsi makanan berprotein tinggi. Lantaran kurang memahami jenis-jenisnya.

Berikut ini adalah lima jenis makanan yang mengandung protein tinggi, seperti dikutip WartaSambasRaya.com dari laman alodokter:

Baca Juga: Boleh Langsung Kamu Coba di Rumah, Ini Lima Khasiat Lidah Buaya untuk Kesehatan Kulit

1. Telur

Tahukah Anda bawah telur merupakan salah satu makanan sumber protein tinggi? Bahkan yang paling murni pada bagian putihnya. Satu butir saja mengandung sekitar 6 gram protein dan 75 kalori.

2. Daging

Daging ayam dan sapi juga kaya akan protein, terutama pada dada ayam tanpa kulit mencapai 50 gram protein dan 280 kalori. Sedangkan daging sapi 85 gram tanpa lemak mengandung 25 gram protein dan 185 kalori.

3. Makanan Laut

Makanan laut atau seafood seperti ikan laut, udang, cumi, serta kerang termasuk dalam makanan yang mengandung protein tinggi.

Untuk ikan laut seperti salmon dan tongkol terdapat kandungan 19 gram protein. Selain itu juga mengandung Omega-3 yang baik untuk kesehatan jantung.

Baca Juga: Bikin Keget! Sembilan Hal Ini akan Terjadi pada Tubuh Jika Kamu Berhenti Pakai Vape

4. Susu

Susu dan bahan olahan lainnya seperti keju dan yoghurt juga termasuk dalam kategori minuman yang mengandung protein. Disertai pula kalsium dan Vitamin D yang baik untuk kesehatan tulang.

Satu gelas susu saja mengandung 8 gram protein. Sementara 100 gram keju mengandung 20 gram protein. Sedangkan yoghurt 100 gram mengandung sekitar 10 gram protein.

5. Sayuran dan Tumbuhan

Tak hanya hewan yang memiliki protein, sayuran juga demikian, seperti brokoli, biji-bijian, tahu, tempe, kacang-kacangan.

Brokoli tidak hanya mengandung protein, sayuran yang bebentuk seperti pohon mini ini juga mengandung serat, Vitamin C, Vitamin K dan juga mengandung antioksidan. Sementara untuk kacang-kacangan selain protein juga mengandung serat dan megnesium.

Sayangnya dalam sayuran dan tumbuhan lainnya ini mengandung protein tidak sebanyak protein hewani.***

Editor: Y. Dody Luber Anton

Tags

Terkini

Terpopuler