Limbah Medis Covid-19 Minimal 700 Ton Hanya dalam 10 Bulan

- 4 Februari 2021, 13:51 WIB
ILUSTRASI limbah medis.*
ILUSTRASI limbah medis.* /PIXABAY/

WARTA SAMBAS - Seiring semakin bertambahnya jumlah pasien Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), semakin menumpuk pula sampah medis. Untuk yang dikelola PT Jasa Medivest saja mencapai 15 ton per hari.

"Kami di Jasa Medivest ada 15 ton per hari mengolah limbah medis, dan di dalamnya ada limbah Covid," kata Candra Nugraha, Komisaris Utama PT Jasa Medivest, seperti diberitakan PRFMNEws.com dalam artikel berjudul "Kasus Covid-19 Melonjak Dibarengi Lonjakan Limbah Medis", Kamis 4 Februari 2021.

PT Jasa Medivest ini merupakan anak perusahaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Jawa Barat (PT Jasa Sarana) dan BUMD Jawa Tengah (PT Sarana Pembangunan Jawa Tengah).

Baca Juga: 75 Orang WNI Jemaah Umrah di Arab Saudi Terkonfirmasi Positif Covid-19

Selain mengelola limbah medis dari Fasilitas Kesehatan (Faskes) di Jabar, PT Jasa Medivest menangani wilayah di Jawa Tengah (Jateng), DKI Jakarta, Banten dan Bali.

 

Candra mengungkapkan, kurun sekitar 10 bulan, sejak Maret hingga Desember 2020 lalu, PT Jasa Madivest mengolah setidaknya 700 ton limbah medis Covid-19.

 

Dalam mengelola limbah medis ini, PT Jasa Medivest tidak bekerja sendiri. Mereka bekerjasama dengan berbagai perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan limbah medis.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: PRFM News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x