Vitamin D untuk Terapi Penyembuhan Covid-19, Kalbe Farma: Meningkatkan Respon Imun Bawaan

- 13 Juli 2021, 19:26 WIB
Ilustrasi Vitamin D yang digunakan untuk terapi penyembuhan Covid-19
Ilustrasi Vitamin D yang digunakan untuk terapi penyembuhan Covid-19 /Pixabay/stevepb/

WARTA SAMBAS – Vitamin D termasuk paket obat yang diberikan untuk membantu terapi penyembuhan pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri, lantaran secara ilmiah berkhasiat meningkatkan barier epitel dan meregulasi respon dari imunitas.

Menurut Medical Senior Manager PT Kalbe Farma, dr. Esther Kristiningrum, Vitamin D memiliki fungsi umum untuk membantu efek antiinflamasi di dalam tubuh dan meningkatkan respon dari imun bawaan.

Lantaran khasiatnya itulah, kata dr Esther seperti dilansir ANTARA, Vitamin D sangat penting untuk dikonsumsi pasien Covid-19, di samping Vitamin C, E, dan Zinc.

Sementara itu, dikutip dari Alokdokter, Vitamin D adalah nutrisi yang bermanfaat untuk pembentukan tulang. Diperlukan tubuh untuk menjaga kesehatan jantung, otak, dan otot.

Baca Juga: Lois Owien Tersangka Penyebaran Hoaks Penanganan Covid-19, Polisi: Secara Sengaja Menimbulkan Keonaran

Vitamin D terbentuk secara alami ketika kulit terkena sinar matahari langsung. Juga terkandung dalam beberapa jenis makanan, seperti jamur, kuning telur, serta ikan.

Ketika kadar kalsium dalam tubuh berkurang, kelenjar paratiroid akan merangsang usus dan ginjal untuk menghasilkan Vitamin D guna menyerap kalsium lebih banyak.

Jenis utama Vitamin D terdiri atas Vitamin D2 yang berasal dari tumbuhan dan Vitamin D3 dari hewan. Keduanya tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, dan sirup.

Adapun merek dagang Vitamin D terdiri atas Biovitan, Calnic Plus, Cerebrofort Gold Rasa Strawberry, Hufalysin New, Calcifos, Nutrahealth Vitamin D3 400 IU, Obipluz, Nutrimax Nutri Kidz, Healthy Choice Junior Rasa Strawberry, Osfit.***

Editor: Mordiadi

Sumber: Alodokter ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah