Bupati Sambas Satono Tak Punya Program 100 Hari Kerja

- 15 Juni 2021, 23:47 WIB
Bupati Sambas Satono Tak Punya Program 100 Hari Kerja
Bupati Sambas Satono Tak Punya Program 100 Hari Kerja /Adpim Pemprov Kalbar/Warta Pontianak

WARTA SAMBAS – Bupati Sambas Satono yang baru dilantik Senin 14 Juni 2021 bersama Wakil Bupati Sambas Fahrur Rofi mengaku tidak mempunyai program 100 hari kerja seperti umumnya pejabat baru.

“Kami tidak ada program 100 hari, tapi langsung tancap gas saja," kata Satono usai pelantikan di Kantor Gubernur Kalimantan Barat, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA, Selasa 15 Juni 2021.

Satono mengaku siap tancap gas dalam menjalankan amanah yang diberikan masyarakat Kabupaten Sambas kepadanya bersama Fahrur Rofi.

Kendati tidak mempunyai program 100 hari  kerja, Satono mengaku, di awal jabatannya ini akan memprioritsakan upaya pengendalian pandemi Covid-19.

"Kami akan berusaha keras untuk menurunkan kasus Covid-19 di Kabupaten Sambas. Kami akan edukasi masyarakat," kata Satono.

Baca Juga: Sutarmijdi Minta Ini ke Bupati Sambas Satono yang Baru Dilantik

Selain itu, ia juga akan mengemas dan mengelola berbagai potensi untuk  menjadi kekuatan dalam memajukan Kabupaten Sambas, seperti di sektor pertanian, peternakan, perikanan, perkebunan maupun pariwisata.

"Saat ini kita masih lumbung beras di Kalbar. Itu terus kita maksimalkan. Kemudian terkait pariwisata kita memiliki Pantai Temajuk di Paloh yang indah, Pantai Bahari di Jawai, Pantai Sinam di Pemangkat dan juga ada danau alam di Sebedang. Nah, itu akan dikelola dengan baik dan didesain dengan maksimal," jelas Satono.

Dalam kesempatan tersebut, Satono juga mengucapkan terima kasih kepada kepala daerah pendahulunya, terkait dedikasi dan keras dalam membangun Kabupaten Sambas.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x