Kementerian Kominfo Bangun Jaringan Telekomunikasi 4G di Daerah 3T

- 26 Februari 2021, 21:52 WIB
KOMINFO FOKUSKAN PEMBANGUNAN JARINGAN 4G PADA 2021.
KOMINFO FOKUSKAN PEMBANGUNAN JARINGAN 4G PADA 2021. /kominfo.go.id

Seiring dengan pembangunan infrastruktur telekomunikasi dan informatika, kata Johnny, Kominfo juga melaksanakan program pengembangan talenta digital. “Pengembangan SDM digital atau talenta digital juga menjadi suatu keharusan,” ujarnya.

Olehkarenanya, lanjut dia, Kementerian Kominfo melanjutkan program pelatihan digital yang sudah dimulai sejak tahun 2018 dengan menyelenggarakan Program Digital Talent Scholarship (DTS) di level intermediate digital skills bagi putra-putri Indonesia berijazah SMA atau sederajat dan sarjana untuk 100 Ribu peserta pada tahun 2021.

Baca Juga: Vito Apk, Aplikasi Penghasil Uang Instan yang Menggunakan ‘Skema Ponzi’, Simak Penjelasannya...

Program yang ditawarkan dalam DTS, kata Johnny, antara lain artificial intelligence internet of things, machine learning, big data analytics, cloud computing, serta berbagai teknologi turunannya.

“Program ini dilaksanakan melalui kerjasama dengan perusahaan teknologi global dan lokal, 55 mitra universitas, 37 sekolah vokasi, serta lembaga sertifikasi profesi di 34 provinsi di Indonesia,” pungkas Johnny.***

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x