Ketapang Punya 457 Ekor Sapi, Kepala Distanakbud: Stok Aman

- 12 Mei 2021, 12:39 WIB
Ketapang Punya 457 Ekor Sapi, Kepala Distanakbud: Stok Aman
Ketapang Punya 457 Ekor Sapi, Kepala Distanakbud: Stok Aman /Ulleo/Pixabay.com

WARTA SAMBAS – Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat memiliki 457 ekor sapi. Sementara kebutuhan masyarakatnya hanya 333 ekor sapi untuk Idulfitri 1442 Hijriyah. Sehingga masih tersisa 124 ekor sapi yang siap dipotong.

“Stok dan harga sapi potong di Ketapang aman dan stabil menjelang Lebaran Idulfitri 2021," kata L Sikat Gudag, Kepala Dinas Pertanian, Peternakan dan Perkebunan (Distanakbun) Kabupaten Ketapang, seperti dikutip WartaSambasRaya.com dari ANTARA, Rabu 12 Mei 2021.

Gudag mengungkapkan, berat satu ekor sapi potong itu berkisar 112 Kilogram. Harganya Rp130 Ribu sampai Rp140 Ribu per Kilogram

Menurut Kepala Seksi (Kasi) Perbenihan dan Produksi Bidang Peternakan Distanakbun Ketapang, Ismanto, harga daging sapi potong Rp140 ribu baru-baru saja. "Naik mendekati Lebaran ini. Kalau kemarin rata-rata Rp130 Ribu per Kilogram," ungkapnya.

Selain sapi potong, ayam broiler di Ketapang diperkirakan masih 16.891 ekor. Lantaran stok saat ini sekitar 380.102 ekor, sedangkan kebutuhannya sekitar 363.211 ekor. Beratnya rata-rata satu ekor ayam itu 1,8 Kilogram.

Baca Juga: Harga Daging Sapi di Pontianak Tembus Rp135 Ribu per Kilogram

Harganya pun rata-rata Rp45 Ribu per Kilogram naik dibanding sebelumnya Rp35 Ribu per Kilogram,. "Ini harga daging ayam yang dijual sudah bersih. Kalau masih ada bulunya ap,  harganya lebih murah lagi," jelas Ismanto.

Sedangkan untuk stok telur ayam konsumsi di Ketapang saat ini kekurangan sekitar 1.816 Kilogram. Lantaran stok yang tersedia hanya 181.614 Kilogram sedangkan kebutuhan diperkirakan 183.430 Kilogram.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang sudah mendatangkan telur dari Kota Pontianak dan Singkawang. Namun kondisi pasar biasa-biasa saja, tidak ada gejolak.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x