Pansus CSR Datangkan Tenaga Ahli dari Untan Pontianak, Fransiskus Ason: Kita Siap Rapat dengan OPD Terkait

- 16 Februari 2022, 15:39 WIB
Panitia Khusus Corporate Social Responsibility (Pansus CSR) DPRD Provinsi Kalbar mendatangkan Tenaga Ahli dari Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak./Foto: Ketua Pansus CSR DPRD Provinsi Kalbar, Fransiskus Ason
Panitia Khusus Corporate Social Responsibility (Pansus CSR) DPRD Provinsi Kalbar mendatangkan Tenaga Ahli dari Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak./Foto: Ketua Pansus CSR DPRD Provinsi Kalbar, Fransiskus Ason /Mordiadi/Warta Sambas Raya

Baca Juga: Pembentukan Pansus Pengelolaan CSR Bergulir, Fransiskus Ason: Ditandatangani 36 Anggota DPRD Provinsi Kalbar

Hanya saja, ungkap Ason, pengiriman Tenaga Ahli ini sempat terlambat. Sehingga sekitar 3 rapat Pansus CSR terpaksa tidak dapat digelar.

Setelah itu DPRD Provinsi Kalbar memasuki masa reses selama sekitar 8 hari yang secara otomatis Pansus CSR belum dapat melanjutkan tugasnya.

"Sampai sekarang, Pansus CSR belum bisa melaksanakan rapat," kata Ason.

Tetapi dengan waktu tersisa 4 dari 6 bulan yang diberikan, Ason optimis Pansus CSR akan dapat menjalankan tugasnya tepat waktu.

Apalagi sekarang Untan Pontianak sudah mengirim Tenaga Ahli untuk membantu kinerja Pansus CSR.

"Setelah ada Tenaga Ahli ini, kita akan kejar beberapa kegiatan rapat Pansus CSR," ucap Ason.

Baca Juga: Fransiskus Ason Sarankan ‘PPKM Darurat’ Diterapkan di Kota Pontianak

Selanjutnya, kata Ason, Pansus CSR akan menggelar rapat kerja dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kalbar yang menangani CSR, perkebunan dan investasi.

"Setelah itu mungkin konsultasi ke Pusat," kata Ketua Fraksi Golkar DPRD Provinsi Kalbar ini.

Halaman:

Editor: Mordiadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah