Saham Coca-Cola Anjlok, Cristiano Ronaldo Lakukan Ini saat Konferensi Pers Euro 2021

- 16 Juni 2021, 17:12 WIB
Cristiano Ronaldo belum lama ini mendapat perhatian publik usai singkirkan minuman bersoda saat konferensi pers Euro 2021 hingga membuat Saham Coca-Cola anjlok.
Cristiano Ronaldo belum lama ini mendapat perhatian publik usai singkirkan minuman bersoda saat konferensi pers Euro 2021 hingga membuat Saham Coca-Cola anjlok. /Tangkapan layar YouTube Oh My Goal

WARTA SAMBAS - Tindakan spontan Cristiano Ronaldo saat menyingkirkan dua botol minuman bersoda Coca-Cola menjadi perbincangan. Pasalnya minuman bersoda ini mengalami peurunan saham sebesar 4 miliar Dolar AS atau sekira Rp57 triliun.

Sebagaimana diketahui saat konferensi pers jelang laga kontra Hungaria, Ronaldo yang didampingi pelatihya itu menyingkirkan minuman bersoda Coca-Cola yang berada di samping di atas meja. 

Tidak lama kemudian, ia menggeser botol Coca-Cola tersebut dan menggantinya dengan air putih yang ia bawa.

Baca Juga: Markis Kido Meninggal saat Main Badminton di Tangerang

Cristiano Ronaldo juga mengatakan bahwa orang-orang harus membiasakan diri dengan minum air putih.

Ulah Cristiano Ronaldo itu berdampak signifikan bagi saham Coca-Cola, saham perusahaan minuman bersoda itu dilaporkan menurun dan mengalami kerugian hingga 4 miliar Dolar AS atau sekira Rp57 triliun.

Pada Awalnya, saham Coca-Cola masing-masing bernilai 56,1 Dolar AS atau setara dengan Rp799.593,3 per lembar saham ketika dibuka di pasar saham Eropa pada Senin lalu.

Tetapi, setelah konferensi pers yang dihadiri mega bintang Juventus itu berakhir, mendadak saham Coca-cola turun menjadi 55,5 Dolar AS atau setara dengan Rp791.041,5 per lembar saham.

Bahkan dilaporkan, saham Coca-Cola mengalami penurunan sebanyak 1,6 persen dalam bursa saham.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: pikiranrakyat-indramayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x