Cek Online di eform.bri.co.id/bpum Jika Belum Dapat BLT UMKM Rp2,4 Juta

- 14 Januari 2021, 00:46 WIB
Ilustrasi BLT UMKM Rp2,4 juta
Ilustrasi BLT UMKM Rp2,4 juta /Emaji/Pixabay/WARTA SAMBAS

WARTA SAMBAS - Pemerintah Republik Indonesia (RI) terus menerus menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST), Bansos non tunai, dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada masyarakat diberbagai daerah di Indonesia.

Beraneka ragam BST, Bansos non tunai dan BLT tersebut diberikan pemerintah guna membantu perekonomian masyarakat di tengah pandemi Covid-19.

Seperti halnya, Bantuan Presiden (Banpres) Produktif atau BLT UMKM Rp2,4 juta yang diberikan pemerintah kepada pelaku usaha mikro.

Baca Juga: Pelaku UMKM Diberi Kesempatan Dapatkan BLT UMKM Rp2,4 Juta, Cek Caranya

Sebagaimana diberitakan Fix Indonesia dalam artikel berjudul Belum Terima BLT UMKM Rp2,4 Juta? Segera Cek Nama di eform.bri.co.id/bpum guna memastikan apakah pelaku usaha mikro atau UMKM yang sudah mendaftarkan diri terdaftar sebagai penerima Banpres atau BLT UMKM Rp2,4 juta, maka dapat di cek secara online dengan mengakses laman eform.bri.co.id/bpum.

Direktur Mikro BRI Supari menyebut, bahwa penyaluran dana BLT UMKM Rp2,4 juta akan dilakukan melalui bank penyalur, salah satunya adalah bank BRI.

Supari juga menyarankan kepada pelaku UMKM, agar mengecek terlebih dahulu namanya dengan mengakses laman eform.bri.co.id/bpum.

Baca Juga: Hore! Pemegang Kartu Keluarga Sejahtera Terima BLT BPNT Rp200 Ribu

“Kami menyediakan sistem yang bisa diakses secara real time oleh masyarakat. Jadi sebelum ke kantor BRI, pelaku usaha mikro dapat memastikan terlebih dahulu melalui e-form BRI,” kata Supari.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x