HOAX Sinta Nuriyah Meninggal, Alissa Wahid Posting Foto Sang Ibu sedang Mengaji di Kursi Roda

19 Agustus 2021, 18:57 WIB
Hoax Sinta Nuriyah Meninggal, Alissa Wahid posting foto Sang Ibu sedang mengaji di kursi roda /@anitawahid

WARTA SAMBAS - Kabar Istri Presiden ke-4 RI KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sinta Nuriyah meninggal beredar luas melalui pesan berantai di WhatsApp (WA).

Cukup banyak yang memercayai kalau memang benar Sinta Nuriyah meninggal. Ternyata itu hanya Hoax atau kabar bohong.

Hoax Sinta Nuriyah meninggal itu diklarifikasi langsung oleh Alissa Wahid, putri Gus Dur dan Sinta Nuriyah.

"Ibunda saya, Ibu Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid, Alhamdulillah sehat, sedang mengaji," kata Alissa Wahid, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari akun Twitter pribadinya, @AlissaWahid, Kamis 19 Agustus 2021.

 

Cuitan Alissa Wahid itu dibarenginya dengan unggahan foto Sinta Nuriyah yang duduk di kursi roda, sedang membaca Kitab Suci Al-Qur'an.

Selain mengklarifikasi kabar bohong itu, Alissa Wahid berharap kepada masyarakat Indonesia untuk mendoakan Sang Ibu Sinta Nuriyah.

"Mohon doanya agar beliau panjang umur, sehat, dalam kehidupan penuh berkah," cuit Alissa Wahid.

Klarifikasi Alissa Wahid tersebut langsung ditanggapi positif para pengguna Twitter.

Salah seorang di antaranya dari Pemilik Akun Twitter @rifabanisa yang menyebutkan kalau kabar Sinta Nuriyah meninggal sudah ramai di grup.

"Alhamdulillah punya Twitter. Enggak kemakan Hoax," cuit akun Twitter @rifabanisa di kolom komentar cuitan Alissa Wahid.

Tanggapa serupa juga disampaikan pemilik akun Twitter @murtadho_ma yang mengaku mendapat pesan berantai itu dari ayahnya.

"Ayah saya pun dikirimi broadcast message tentang hoax meninggalnya Ibu Nyai. Saya dikirimi ayah pesen demikian," cuit @murtadho_ma.

Mendapat kabar itu, @murtadho_ma mengaku sempat sedih lantaran pernah buka puasa Ramadan bersama Ibu Nyai Sinta Nuriyah. 

"Wes tak cari inpo, buka Twitter ning Alissa tenya Alhamdulillah Bu Nyai masih sehat, aamiin...sehat selalu," cuit @murtadho_ma.

Komentar hampir serupa juga disamaikan pemilik akun Twitter @faisolasem terkait kabar tersebut

"Amin yaallah. Mugi Ibu Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid diparingi seger kewarasan jasmani dan rohani selalu," cuit @faisolasem.

Selain yang menanggapi klarifikasi Alissa Wahid itu dengan ucapan syukur, cukup banyak pengguna Twitter yang nampak geram dengan penyebar Hoax Sinta Nurisyah meninggal.

"Keji sekali yang mengabarkan berita Hoax... Astaghfirullahal'adziiimmm.. sehat sehat ya Bu.. kami kangen sahur keliling bersama Ibu dan puan amal hayati," kicau @Yayoledug.

"Amin amin amin ya Allah, Semoga Bu Nyai senantiasa diberikan kesehatan dan umur panjang yang barokah," sambung @WardonoJR.

Seperti diketahui, Hoax Sinta Nuriyah meninggal diketahui melalui peran berantai di WA, kemungkinan sejak Kamis 19 Agustus 2021 sekitar pukul 11.30 WIB.

Beruntung sang putri, Alissa Wahid dengan sigap memberikan klarifikasi kalau ibundanya, Sinta Nuriyah sehat-sehat saja.***

Editor: Mordiadi

Sumber: Twitter @AlissaWahid

Tags

Terkini

Terpopuler