Korupsi Bansos, KPK Periksa 3 Politisi PDIP Ini…

- 25 Februari 2021, 15:28 WIB
Korupsi Bansos, KPK Periksa 3 Politisi PDIP Ini…
Korupsi Bansos, KPK Periksa 3 Politisi PDIP Ini… /Instagram.com/febridiansyah

WARTA SAMBAS – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa beberapa orang terkait perkara suap Bantuan Sosial (Bansos) Covid-19 wilayah Jabodetabek. Di antaranya 3 politisi PDIP.

“Diperiksa sebagai saksi untuk tersangka MJS (Matheus Joko Santoso),” kata Ali Fikri, Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara (Jubir) KPK, dikutip WartaSambasRaya.com dari PMJ News, Kamis 25 Februari 2021.

Ketiga politisi PDIP yang diperiksa KPK tersebut terdiri atas:

  1. Ihsan Yunus, Anggota DPR RI

  2. Ngesti Nugraha, Ketua DPC PDIP Kabupaten Semarang

  3. Munawir, Ketua Komisi DPRD Kabupaten Kendal

Baca Juga: KPK Bakal Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi Bansos Kemensos

Selain itu, KPK juga memeriksa saksi lainnya:

  1. Rizki Maulana, Anggota Tim Pengadaan Barang atau Jasa Bansos dalam Rangka Penanganan Covid-19

  2. Firmansyah, Anggota Tim Pengadaan Barang atau Jasa Bansos dalam Rangka Penanganan Covid-19

  3. Mutho Kuncoro, Direktur PT Asri Citra Pratama

Baca Juga: Hotma Sitompul, Saudara Kandung Ruhut Sitompul Dipanggil KPK

Ali Fikri mengatakan, keterangan 6 orang tersebut dibutuhkan Penyidik KPK untuk melengkapi berkas perkara kasus suap Bansos Covid-19 wilayah Jabodetabek

Sebelumnya, KPK menggeledah rumah yang diyakini milik Ihsan Yunus di Pulogadung, Jakarta Timur pada Rabu 24 Februari kemarin. Namun, tim tidak bisa menemukan satu dokumen pun yang berkaitan dengan perkara tersebut.

"Penggeledahan tersebut telah selesai dilakukan namun sejauh ini tidak ditemukan dokumen atau barang yang berkaitan dengan perkara ini," tutup Ali Fikri.***

Editor: Mordiadi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x