Gempa di Ketapang, Dinding Rumah Warga Retak

- 1 Juli 2022, 09:39 WIB
Sementara dilaporkan gempa di Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Jumat 1 Juli 2022 pukul 05.09 WIB pagi tidak menimbulkan kerusakan yang terlalu parah.
Sementara dilaporkan gempa di Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Jumat 1 Juli 2022 pukul 05.09 WIB pagi tidak menimbulkan kerusakan yang terlalu parah. /Twitter @DaryonoBMKG/

WARTA SAMBAS - Sementara dilaporkan gempa di Ketapang, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Jumat 1 Juli 2022 pukul 05.09 WIB pagi tidak menimbulkan kerusakan yang terlalu parah.

Kepastian mengenai dampak gempa di Ketapang tersebut disampaikan Koordinator Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG Daryono.

Kondisi terkini mengenai gempa di Ketapang tersebut Daryoso sampaikan melalui akun Twitter pribadinya.

"Gempa Ketapang Kalimantan Barat pagi ini menimbulkan kerusakan ringan," cuit Daryono, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari akun Twitter @DaryonoBMKG, Jumat 1 Juli 2022. 

Baca Juga: Gempa Bumi Magnitudo 5.0 di Kabupaten Ketapang, BMKG Minta Masyarakat Waspada

Cuitan Daryono tersebut disertai dengan tangkapan layar yang menunjukkan dinding rumah warga retak akibat gempa di Ketapang.

Diberikan sebelumnya, gempa bumi magnitudo 5.0 mengguncang Kabupaten Ketapang, Provinsi Kalbar pada Jumat 1 Juli 2022 pukul 05.09 WIB.

BMKG menyebutkan, gempa bumi di kedalaman 10 kilometer ini berada di 126 kilometer barat daya Kabupaten Ketapang.

Adapun Pusat gempa bumi di Ketapang di titik koordinat 2.27 Lintang Selatan (LS) dan 109.98 Bujur Timur (BT).

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Twitter @DaryonoBMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x