Tentara Ukraina Menyerah, Rusia Menang?

- 19 Mei 2022, 10:42 WIB
Setelah sempat bertahan di pabrik baja Azovstal Kota Mariupol, akhirnya 265 Tentara Ukraina menyerah kepada Rusia./Foto pabrik baja Azovstal Kota Mariupol
Setelah sempat bertahan di pabrik baja Azovstal Kota Mariupol, akhirnya 265 Tentara Ukraina menyerah kepada Rusia./Foto pabrik baja Azovstal Kota Mariupol /Reuters

WARTA SAMBAS - Setelah sempat bertahan di pabrik baja Azovstal Kota Mariupol, akhirnya 265 Tentara Ukraina menyerah kepada Rusia.

Tentara Ukraina menyerah kepada Rusia, lantaran banyak yang terluka parah dan kondisi kesehatan mereka sudah tidak memungkin lagi untuk bersembunyi.

Terkait Tentara Ukraina menyerah ini, pihak Rusia menjamin akan memperlakukan mereka (para tahanan perang) sesuai standar internasional.

Seperti dilaporkan, Mariupol telah berada dalam pengepungan pasukan Rusia selama berminggu-minggu.

Baca Juga: Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy Serukan Pembicaraan Damai ke Rusia, Tapi Disertai Narasi Ancaman ke Putin

Selama 24 jam terakhir, 265 Tentara Ukraina meletakkan senjata mereka dan menyerah kepada pasukan Rusia.

"Termasuk 51 orang yang terluka parah," kata kementerian pertahanan Rusia dalam pernyataan resminya, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari Pikiran-Rakyat.com dalam artikel berjudul "265 Tentara Ukraina di Pabrik Baja Azovstal Menyerah, Rusia: Mereka Terluka Parah", Kamis 19 Mei 2022.

Rusia juga melampirkan sejumlah foto yang menunjukkan kondisi Tentara Ukraina yang terluka, dibawa dengan tandu ke Rumah Sakit (RS) di wilayah Donetsk timur.

Pihak Ukraina sudah mengonfirmasi kalau tentara mereka menyerah dan berharap pertukaran tahanan.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Pikiran Rakyat Pikiran Rakyat Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x