Pesawat Malaysia Airlines MH2664 Jatuh 7.000 Kaki, Penumpang: Saya Terlempar Beberapa Kali

- 8 April 2022, 00:57 WIB
Pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH2664 rute Kuala Lumpur-Sabah jatuh 7.000 kaki, dari ketinggian 31.000 menjadi 24.000 kaki.
Pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH2664 rute Kuala Lumpur-Sabah jatuh 7.000 kaki, dari ketinggian 31.000 menjadi 24.000 kaki. /Dok humas BIJB/

WARTA SAMBAS - Pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH2664 rute Kuala Lumpur-Sabah jatuh 7.000 kaki, dari ketinggian 31.000 menjadi 24.000 kaki.

Kejadian pada Minggu 3 April 2022 itu memang hanya beberapa detik, tetapi para penumpang Pesawat Malaysia Airlines histeris dan menangis.

Kisah horor Pesawat Malaysia Airlines ini dikisahkan salah seorang penumpang, Halimah Nasoha melalui akun Facebooknya pada Senin 4 April 2022.

"Saya terlempar beberapa kali," cerita Halimah Nasoha, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari PrianganTimurNews.com dalam artikel berjudul "Malaysia Airlines Menukik Tajam 7.000 Kaki, Penumpang Histeris", Jumat 8 April 2022.

Halimah terlempar di dalam Pesawat Malaysia Airlines karena tidak mengenakan sabuk pengaman. Lantaran memang diizinkan melepaskannya.

“Para penumpang berteriak dan menangis. Rasanya seperti kami akan mati,” lanjut Halimah.

Menurut keterangan Maskapai Malaysia Airlines, pesawat penerbangan MH2664 itu melakukan putaran di udara karena mengalami masalah teknis.

Baca Juga: Kecelakaan Pesawat Boeing 737 China Eastern Airlines, Xi Jinping Instruksikan Mekanisme Tanggap Darurat

“Sebagai tindakan pencegahan, pilot membuat keputusan untuk kembali ke Kuala Lumpur demi keselamatan penumpang," demikian keterangan pihak maskapai.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: Pikiran Rakyat Priangan Timur News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x