Perang Rusia vs Ukraina, Zelensky Keluarkan 2 Dekret Sanksi untuk Putin

- 10 Juni 2022, 22:06 WIB
Di tengah perang yang terus berkecamuk, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengeluarkan 2 Dekret sanksi untuk Presiden Rusia Vladimir Putin.
Di tengah perang yang terus berkecamuk, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengeluarkan 2 Dekret sanksi untuk Presiden Rusia Vladimir Putin. /News Week

WARTA SAMBAS - Di tengah perang yang terus berkecamuk, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengeluarkan 2 Dekret sanksi untuk Presiden Rusia Vladimir Putin.

Selain Putin, Dekret sanksi yang ditandatangani secara terpisah oleh Zelensky tersebut pada Kamis 9 Juni 2022 itu juga menyasar 200 pejabat Rusia lainnya.

Dekret Zelensky tersebut di antaranya memuat tentang larangan sejumlah operasi perdagangan bagi Putin dan pejabat Rusia lainnya.

Baca Juga: Rusia Temukan Indomie di Markas Besar Militer Ukraina, Ini Penjelasan Kemenlu RI...

Berikut isi Dekret Zelensky seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA, Jumat 10 Juni 2022:

1. Larangan ekspor dan impor

2. Larangan transit melalui wilayah Ukraina

3. Larangan berpartisipasi dalam privatisasi properti negara Ukraina.

Dekret tersebut juga mencakup pembekuan aset dan larangan penggunakaan sumber daya frekuensi radio Ukraina.

Baca Juga: Tentara Ukraina Menyerah, Rusia Menang?

Sanksi yang sama juga berlaku bagi 34 pejabat tinggi Rusia, termasuk Perdana Menteri Rusia Mikhail Mishustin dan Juru Bicara Kremlin Dmitry Peskov.

Selain itu, Dekret Zelensky itu juga memberi sanksi kepada 263 lembaga pendidikan tinggi Rusia.

Dengan adanya pembatasan itu, lembaga pendidikan Rusia tidak dapat melakukan pertukaran budaya, ilmiah dan olahraga dengan rekan-rekannya di Ukraina.***

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah