Komnas HAM Belum Pastikan Firli Bahuri atau Pimpinan KPK Lainnya yang Penuhi Panggilan

- 16 Juni 2021, 21:53 WIB
Komnas HAM Belum Pastikan Firli Bahuri atau Pimpinan KPK Lainnya yang Penuhi Panggilan/Foto: Ketua KPK Firli Bahuri
Komnas HAM Belum Pastikan Firli Bahuri atau Pimpinan KPK Lainnya yang Penuhi Panggilan/Foto: Ketua KPK Firli Bahuri /Dokumentasi KPK/

WARTA SAMBAS – Pemeriksaan terhadap Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) terkait Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) dijadwalkan di Kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Kamis 17 Juni 2021.

Namun hingga kini, Komnas HAM belum mengetahui apakah Ketua KPK Firli Bahuri yang akan memenuhi panggilan atau pimpinan lainnya.

“Belum,” kata Mohammad Choirul Anam, Komisioner Pemantauan dan Penyelidikan Komnas HAM melalui pesan singkat, seperti dikutip WARTA SAMBAS dari ANTARA, Rabu 16 Juni 2021.

Pemanggilan terhadap Pimpinan KPK yang dilakukan Komnas HAM ini merupakan kali kedua dilakukan, setelah mangkir pada pemanggilan pertama.  

Baca Juga: Pimpinan KPK Minta Penjelasan Pelanggaran HAM dalam TWK, Ini Jawaban Komnas HAM…

Untuk pemanggilan kedua ini pun mengalami penundaan. Seharusnya pimpinan KPK hadir pada Selasa 15 Juni 2021 hari ini, namun ditunda hingga Kamis 17 Juni 2021.

Terkait perkembangan penyelidikan kasus TWK yang dilaporkan sejumlah Pegawai KPK, Komnas HAM telah mendapatkan keterangan dari Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat dan instansi terkait lain.

Dalam permintaan keterangan tersebut, Komnas HAM mendapatkan berbagai penjelasan terkait instrumen penilaian, pelaksanaan penilaian, dan mekanisme penilaian.

Komnas HAM berharap instansi terkait lain bisa kooperatif dan bekerjasama agar kisruh yang terjadi di KPK dapat segera dituntaskan.

Halaman:

Editor: Mordiadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x